oleh

Pesan Minuman Murah, Restoran Ini Malah Suguhkan Sebotol Anggur Berharga Puluhan Juta

image_pdfimage_print

Kabar6-Mungkin ini yang dinamakan rugi bandar. Sebuah restoran di Manchester, Inggris, secara tidak sengaja menyuguhkan sebotol anggur seharga Rp72 juta kepada tiga orang pebisnis pria. Padahal, mereka sebelumnya memesan sebotol anggur yang harganya Rp4,1 juta.

Para pebisnis itu, melansir Sooperboy, memesan sebotol Bordeaux yang lebih murah untuk disajikan bersama makanan mereka di restoran steak Hawksmoor, ketika seorang manajer yang datang dari restoran lain untuk magang pelatihan, memilih anggur yang salah. “Untuk pelanggan yang secara tidak sengaja mendapat sebotol Chateau le Pin Pomerol 2001, yang dibanderol US$5.000 pada menu kami tadi malam, semoga Anda menikmati malam Anda! Untuk anggota staf yang secara tidak sengaja memberikannya! Ini sebuah kesalahan yang terjadi dan kami tetap mencintaimu,” demikian cuitan restoran tersebut di Twitter.

Restoran itu juga mengunggah foto dua botol anggur seharga US$290 dan anggur US$5.000 secara berdampingan dengan judul, ‘Tampilan Mereka Sepenuhnya Sederhana, OK?!’

Will Beckett, salah satu pendiri restoran Hawksmoor, mengatakan bahwa manajer restoran itu tidak akan dihukum karena kesalahan tersebut.

“Tidak ada gunanya marah tentang kesalahan. Saya telah berbicara dengannya pagi ini dan dia malu dan saya merasa bahwa ini bukan kesalahan yang akan dia buat dua kali. Hal-hal seperti ini bisa saja terjadi,” katanya. ** Baca juga: Setelah 45 Tahun, Buku Pinjaman Akhirnya Dikembalikan ke Perpustakaan Kota

Disebutkan, anggota staf restoran yang lain menyadari kesalahan itu setelah pelanggan meminta botol lain.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email