oleh

Melihat Benda Merah Bantu Turunkan Berat Badan?

image_pdfimage_print

Kabar6-Sebuah penelitian terbaru mengungkapkan, dengan mengubah perangkat makan menjadi warna merah akan mencegah Anda makan berlebihan. Disebutkan, meningkatnya angka kejadian obesitas di seluruh dunia membuat para peneliti merasa semakin tertantang untuk menemukan solusi menurunkan konsumsi makanan.

Salah satu studi, melansir dokter.id, menunjukkan warna kontras pada makanan di atas piring dapat mengubah kemampuan makan. Saat Anda mengonsumsi spaghetti dengan saus marinara, makanan yang disajikan akan lebih sedikit jika piring berwarna merah, yang sama dengan warna sausnya, tetapi jika disediakan di atas piring berwarna putih pasti akan lebih banyak spageti dan marinara yang dihidangkan.

Studi ini menimbulkan pertanyaan pada peneliti tentang pengaruh warna piring saat mengkonsumsi makanan. Apakah seseorang akan makan lebih sedikit saat mengonsumsi makanan di atas piring yang berwarna cerah ataukah ada warna-warna tertentu yang memicu penurunan nafsu makan.

Penelitian terbaru yang diterbitkan di jurnal Appetite mengungkapkan, dengan melihat warna merah, misalnya piring berwarna merah, akan menurunkan jumlah konsumsi makanan Anda. Penelitian ini membandingkan konsumsi tidak hanya makanan tetapi juga produk ketika sample makanan disajikan di piring merah dengan disajikan pada piring warna berbeda.

Perbedaan tersebut kemudian diukur berdasarkan intensitas warna di piring dan kontras warna antara warna piring dengan warna makanan makanan atau warna produk sampel.

Hasilnya sangat mengejutkan, semua makanan dan produk yang disajikan di piring berwarna merah lebih sedikit dikonsumsi dibandingkan makanan dan produk yang disajikan pada piring berwarna biru atau putih. Bahkan analisa data dilakukan berdasarkan makanan pilihan peserta hasilnya tetap saja, makanan di piring merah lebih sedikit dikonsumsi.

Pada saat penelitian berlangsung, para peserta tidak diberitahu mengenai tujuan peneliti sebenarnya, jika para peneliti ingin mengerahui efektifitas warna piring terhadap konsumsi makanan.

Para psikiater tentu mengetahui bahwa warna mempengaruhi emosi seseorang dan dapat menimbulkan reaksi dan tingkah laku tertentu. Sebagai contoh, warna merah sering dihubungkan dengan ‘berhenti’ dan ‘bahaya’.

Tetapi merah juga dapat bersifat romantis, misalnya mawar merah, lipstik merah dan gaun merah. Efek dari piring merah mungkin terbatas dan spontan.

Namun penelitian ini mungkin dapat membantu para marketing, pengusaha restoran dan mereka yang terlibat dalam penanganan penurunan berat badan. ** Baca juga: Agar Efektif, Begini Cara Pakai Masker yang Benar

Penasaran mencoba?(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email