oleh

Ini Daftar Kota di Dunia dengan Biaya Hidup Termahal pada 2019

image_pdfimage_print

Kabar6-Survei terbaru yang dirilis oleh Economist Intelligence Unit (EIU), menunjukkan sejumlah kota di dunia yang memiliki biaya hidup termahal pada tahun ini. Sebanyak tiga kota ini menempati peringkat teratas dalam daftar yang berisi nama 133 kota di dunia.

Daftar ini dirilis dua tahun sekali sebagai panduan hidup para ekspatriat dan pelancong. Dalam daftar yang terakhir dirilis, Hong Kong dan Paris berada di peringkat ke-empat dan ke-dua. Sementara Singapura berada di peringkat teratas sejak lima tahun berturut-turut.

Daftar yang berjudul asli 2019 Worldwide Cost of Living Survey ini, melansir CNN Indonesia, disusun berdasarkan hasil perbandingan 160 produk dan layanan yang tersedia di ratusan kota tersebut. Harga produk dan layanan yang dibandingkan antara lain makanan, minuman, pakaian, biaya sekolah, dan biaya liburan. Singapura dan Hong Kong disebut memiliki biaya hidup yang lebih mahal tujuh persen dibandingkan New York.

Selain Singapura dan Hong Kong, dua kota Asia lain yang juga masuk peringkat teratas adalah Osaka (peringkat lima) dan Seoul (peringkat tujuh). Biaya hidup di Korea Selatan sama dengan di New York, karena dua kota tersebut sama-sama berada di peringkat ketujuh pada tahun ini.

Selain menjadi yang termahal, kota-kota di Asia juga masuk dalam peringkat sebagai yang termurah. Kota-kota yang dinilai memiliki biaya hidup lebih terjangkau ialah Bangalore, Chennai dan New Delhi di India serta Karachi di Pakistan.

Kota dengan biaya hidup termahal di dunia, peringkat pertama adalah Singapura, Paris (Prancis), dan Hong Kong. Peringkat keempat yaitu Zurich (Swiss), disusul peringkat kelima adalah Geneva (Swiss) dan Osaka (Jepang). ** Baca juga: Gara-gara Cotton Bud Nyawa Pria Ini Nyaris Melayang

Sementara peringkat ketujuh adalah Seoul (Korea Selatan), Copenhagen (Denmark), serta New York. Sedangkan peringkat kesepuluh diduduki oleh Tel Aviv (Israel) dan Los Angeles.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email