oleh

Tak Merasa Bersalah, Ini Ketakutan Kasir My Beaty Store Usai Gelapkan Uang Perusahaan

image_pdfimage_print

Kabar6- FF (25) Kasir toko kosmetik MS Glow My Beaty Store di kota Serang FF (25) mengakui telah menggelapkan uang perusahaan di tempat ia bekerja. FF mengakui jika perbuatannya dilakukan sejak Februari 2022 hingga Oktober 2023 untuk liburan.

“Dari February 2022 sampai Oktober 2023 buat liburan dan main-main,” kata FF di hadapan Kapolres Serang Kota Kombes Pol Sofwan Hermanto saat menggelar konferensi pers, Senin (26/2/2024).

FF juga mengaku tidak merasa bersalah uang yang digelapkan digunakan untuk berfoya-foya bahkan liburan ke Bali. Namun hanya mengaku khawatir mengalami kecelakaan di jalan usai mengambil uang tersebut.

“Gak ada (merasa bersalah), kalau abis ngambil uang suka ke pikiran takut ke celaka di jalan,”ujarnya.

**Baca Juga: Gelapkan Uang Perusahaan, Kasir My Beaty Store di Serang Gunakan untuk Foya-foya dan Liburan ke Bali

Sebelumnya, Kasir toko kosmetik MS Glow My Beaty Store di kota Serang gelapkan uang perusahaan untuk berfoya-foya dan liburan ke Bali sebesar Rp 527 juta. Perbuatan tersebut dilakukan wanita asal Kabupaten Pandeglang sejak Februari 2022 hingga Oktober 2023.

Sebelum ditangkap jajaran Polres Serang Kota, pelaku masuk Daftar Pencarian Orang (DPO). Pelaku berhasil ditangkap di Kecamatan Mekarjaya, Kabupaten Lebak pada Jumat 23 Februari 2023.

Kapolres Serang Kota Kombes Pol Sofwan Hermanto mengatakan, uang haram yang digelapkan pelaku gunakan untuk berfoya-foya dan liburan ke Bali.

“Motif melakukan penggelapan karena bergaya hedon, berpoya dan hiburan ke Bali sebanyak empat kali,” kata Sofwan di Mapolres Serang Kota, Senin (26/2/2024).(Aep)

Print Friendly, PDF & Email