oleh

Genjot Tingkat Partisipasi Pemilih, KPU Gelar Konser Musik Jamrud di Pandeglang

image_pdfimage_print

Kabar6- KPU Provinsi Banten menyelenggaran konser Pemilu di Alun-alun Pandeglang, Sabtu (30/3/2019). Kegiatan sosialisasi untuk meningkatan pemilih pada 17 April mendatang bakal dimeriahkan oleh  band lokal dan papan atas, Jamrud.

Komisioner Divisi Sosialisasi KPU Banten Eka Setialesmana menerangkan, sebelum konser Pemilu, acara tersebut  bakal di buka oleh bupati Pandeglang dan disi dengan sosialisasi Pemilu.

Mantan Komisioner Bawaslu Banten menegaskan, dalam acara tersebut pihaknya tidak mengundang peserta Pemilu di acara tersebut. Hal itu rentan banyaknya atribut Pemilu yang dapat mengganggu jalanya sosialisasi ke masyarakat.

“Gak (mengundang peserta Pemilu) kita targernya sosialisasi ke masyarakat, bahaya nanti banyak bendera,” ungkap Eka dihubungi wartawan.

Untuk meningkatkan partisipasi Pemilu, KPU mengaku melakukan berbagai metode salah satunya dengan konser musik, supaya informasi pesta demokrasi lima tahun tersebut sampai ke lapisan masyarakat supaya datang ke TPS pada 17 April besok.

Sementara, alasan pemilihan lokasi konser Pemilu di selenggarakan di kabupaten berjuluk kota santri, lanjut Eko, karena Pandeglang memilik jumlah pemilih yang cukup banyak dan tingkat partisipasi harus digenjot. Sebab pada  Pilkada  sebelumnya tingkat partisipasi masih relatif rendah.

Pada Pemilu 2019, KPU Banten telah menetapkan target partisipasi  cukup tinggi yakni 80 persen, sedangan  nasional menargetkan tingkat partisipasi sebanyak 77,5 persen.**Baca juga: Airin Larang ASN di Tangsel Beli Gas Melon.

“Sosialisasinya kita ingin merata, Pandeglang memiliki jumlah pemilih yang lumayan banyak, tingkat partisipasi nya perlu di dorong. Mudah-mudahan kalau Pandeglang bagus, daerah lain juga ikut terdorong. Berdasarkan pengalaman-pengalaman sebelumnya maupun  Pilkada sebelumnya perlu kita dorong tingkat partisipasinya,” pungkasnya.

Print Friendly, PDF & Email