1

Jelang Libur Nataru, Wakapolda Banten Cek Pos Pengamanan Citra Raya

Kabar6.com

Kabar6-Wakapolda Banten Brigjen Pol Ery Nursatary mengunjungi Pos Pengamanan Operasi Lilin Kalimaya di Kawasan Mardigras, Citra Raya, Kecamatan Panongan, Kabupaten Tangerang, Selasa (22/12/2020).

Tujuannya untuk memastikan kesiapan Polresta Tangerang dalam mengamankan libur Hari Raya Natal 2020 dan Tahun Baru 2021 (nataru). Dalam kunjungannya, ikut mendampingi Kepala Biro Operasi Polda Banten Kombes Pol Amiludin Roemtaat.

Kapolresta Tangerang Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi menerangkan, kunjungan dari Wakapolda Banten dan Pak Karo Ops Polda Banten ingin memastikan jajaran Polda Banten dalam hal ini Polresta Tangerang siap dalam melaksanakan Operasi Lilin Kalimaya.

Kesiapan yang dimaksud adalah kesiapan personel, kesiapan sarana dan prasarana, serta kesiapan analisis wilayah menghadapi Hari Raya Natal dan Tahun Baru 2021.

Selain itu, kunjungan Wakapolda dan Karo Ops juga untuk memastikan Pos Pengamanan telah sesuai dengan standar protokol kesehatan. “Kami telah siap untuk mengamankan dua agenda itu yakni Natal dan Tahun Baru,” ujarnya.

**Baca juga: Jelang Natal dan Tahun Baru, Pemkab Tangerang Rakor Antisipasi Penyebaran COVID-19

Dalam kesempatan itu, Ade kembali mengingatkan masyarakat untuk disiplin mematuhi protokol kesehatan. Pada masa libur itu, Ade meminta masyarakat untuk tidak bepergian atau membuat kegiatan yang melibatkan banyak orang. “Bila pada masa liburan ada pelanggaran protokol kesehatan, akan kami tindak,” tandasnya. (vee)




Jelang Libur Nataru, Sopir Bus Dicek Kesehatan di Terminal Mandala Lebak

Kabar6.com

Kabar6-Puluhan awak bus antar kota antar provinsi (AKAP) dan antar kota dalam provinsi (AKDP) menjalani pemeriksaan kesehatan, di Terminal Mandala, Kabupaten Lebak.

Satu persatu awak bus diperiksa kesehatannya oleh petugas kesehatan dari Dinas Kesehatan (Dinkes), Selasa (22/12/2020).

“Hari ini dan kemarin ada 40 awak bus AKAP dan AKDP yang menjalani pemeriksaan kesehatan,” kata Korsatpel Terminal Tipe A (TTA) Lebak, Muksin, kepada Kabar6.com.

Selain kondisi kesehatan, puluhan awak bus juga menjalani tes urine untuk memastikan mereka yang melayani penumpang saat libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) bersih dari Narkotika dan obat-obatan terlarang lainnya.

“Alhamdulillah hasilnya negatif semua. Begitu juga hasil pemeriksaan kesehatan, hasilnya semua sehat dan layak mengemudi melayani penumpang. Harapannya, membuat penumpang nyaman,” tutur Muksin.

**Baca juga: Lebak Launching Calendar of Events 2021

Pemeriksaan kesehatan awak bus menjadi kegiatan rutin yang dilakukan setiap tahun menjelang libur Nataru dan angkutan mudik Lebaran.

“Untuk besok sopir angkot di Terminal Sunan Kalijaga,” imbuhnya.(Nda)




Kepala Dinas Terpapar Corona, 75 Persen Pegawai Dishub Tangsel Diliburkan 

Kabar6.com

Kabar6-Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Tangerang Selatan, PW terkonfirmasi positif Covid-19. Kondisi itupun berdampak pada aktivitas tempat tugasnya demi mencegah penularan jadi klaster perkantoran.

“Kantor tetap buka dengan pengurangan pekerja yang masuk,” kata Sekretaris Dishub Tangsel, Aplahunnajat saat dikonfirmasi kabar6.com, Minggu (20/9/2020).

Menurutnya, sesuai aturan protokol kesehatan aktivitas perkantoran di kantor Dishub Tangsel dibatasi. Pegawai honorer yang datang ke kantor jumlahnya menurun karena diperbolehkan bekerja dari rumah.

“25 persen yang staf yang masuk itupun apabila ada pekerjaan yang harus diselesaikan di kantor,” jelas Aplah.

Sebanyak 425 orang yang terdiri dari Aparatur Sipil Negara serta pegawai honorer di lingkup Dishub Tangsel awal pekan ini sempat mengikuti rapid tes massal.

**Baca juga: KPU Tangsel Cari Swab Test yang Keluar Hasil Lebih Cepat.

Pegawai yang hasilnya reaktif ada sebanyak 15 orang. “Ya diarahkan untuk isolasi mandiri sampai keluar hasil tes swab,” terang Aplah.

Kadishub Tangsel PW hingga kini masih menjalani perawatan intensif di rumah sakit. Tim medis memasang alat ventilator.(yud)




Rektor UMJ Positif Covid-19, Kegiatan Kantor Diliburkan

Kabar6.com

Kabar6- Aktivitas kegiatan perkantoran di Universitad Muhamadiyah Jakarta (UMJ), Cirendeu, Kecamatan Ciputat Timur, Kota Tangerang Selatan (Tangsel) diliburkan. Kebijakan itu seiring Rektor UMJ Saiful Bakhri positif terpapar Covid-19.

“Betul sekarang beliau sedang dirawat di rumah sakit,” ungkap Humas UMJ, Emsu, Rabu (12/8/2020).

Dijelaskan, aktivitas perkantoran di kampus UMJ diliburkan sejak 8-22 Agustus 2020. Seluruh pegawai akan menjalani rapid tes.

Selain itu, lanjut Emsu, seluruh area kampus juga akan disterilisasi dengan penyemprotan disinfektan.

“Kita sterilisasi dengan melakukan penyemprotan disinfektan dalam gedung dan di luar area gedung,” jelasnya.

**Baca juga: Penadah Barang Curian dari Transmart Pondok Jaya Diancam 7 Tahun Penjara.

Emsu menerangkan, saat ini kondisi rektor sudah lebih baik dan masih menjalani perawatan di rumah sakit.

“Rumah sakit di Jakarta. Sekarang kondisinya sudah membaik,” ujar Emsu.(yud)




Libur Idul Adha, Polda Banten Siapkan Rekayasa Lalin Menuju Carita

Kabar6.com

Kabar6-Rekayasa arus lalulintas (lalin) menuju Anyer, Carita, dan lokasi wisata lainnya sudah disiapkan oleh Polda Banten. Lantaran diprediksi akan terjadi kepadatan kendaraan masyarakat yang akan menghabiskan libur panjangnya ke sejumlah objek wisata.

Seperti ke wilayah Anyer dan Carita, akan dilakukan pemberlakukan sistem one way atau satu arah di j tertentu oleh Direktorat Lalulintas (Dirlantas) Polda Banten, terutama pada hari Sabtu dan Minggu besok.

Masyarakat yang akan berlibur menuju Anyer, bisa keluar dari Gerbang Tol (GT) Cilegon Timur, kemudian masuk ke Jalan Lingkar Selatan (JLS) dan keluar di persimpangan Ciwandan, Kota Cilegon.

Pemberlakukan sistem satu arah mulai pukul 08.00 wib hingga 11.00 wib, untuk kendaraan wisatawan yang menuju Anyer. Kemudian pukul 14.00 wib hingga 16.00 wib, dikhususkan kendaraan yang akan keluar Anyer.

Namun kondisi pemberlakukan sistem satu arah akan bergantung dari kepadatan arus lalulintas dilokasi wisata.

“Prediksi untuk hari Sabtu Minggu besok, jadi kita sampaikan, kita laksanakan one way untuk masuk ke Anyer dan untuk one way balik nya,” kata Dirlantas Polda Banten, Kombes Pol Rudy Purnomo, ditemui di Mapolda Banten, Jumat (31/07/2020).

Bagi masyarakat yang akan berwisata, harus tetap mengikuti protokol kesehatan, berupa penggunaan masker, rajin mencuci tangan hingga mengenakan sarung tangan.

Sejumlah lokasi wisata pantai di wilayah Anyer, Carita, Sawarna, hingga diprediksi akan dipadati oleh wisatawan selama libur Idul Adha 2020. Pengelola wisata dan pengunjung diharapkan tetap mematuhi protokol kesehatan agar tidak tertular virus Corona.

**Baca juga: 9 Tersangka Ditangkap dalam Penyelundupan 159 Kilogram Ganja di Serang.

Wisatawan maupun supir kendaraan travel, dihimbau tidak mengemudikan kendaraannya secara ugal-ugalan dan harus mengutamakan keselamatan penumpangnya.

“Tetap kita berlakukan protokol covid, kita himbau tetap penumpang setengah, pakai masker, pakai sarung tangan,” jelasnya. (Dhi)




Berlibur di Pantai Karangseke Lebak, Tiga Wisatawan Terseret Ombak

Kabar6.com

Kabar6-Tiga orang wisatawan asal Kabupaten Pandeglang terseret ombak saat berlibur di Pantai Karangseke, Desa Muara, Kecamatan Wanasalam, Kabupaten Lebak, Selasa (26/5/2020).

Informasi yang diperoleh, insiden di tengah penutupan obyek wisata oleh pemerintah daerah setempat karena pandemi Covid-19 terjadi sekira pukul 13.00 WIB.

“Dari keterangan, ada dua orang yang berenang di pesisir pantai. Tanpa disadari keduanya datang ombak besar hingga menyeret mereka ke tengah,” kata Kasubsiops Basarnas Banten Heru Amir saat dihubungi.

Mengetahui ada yang terseret ombak, salah satu anggota keluarga berusaha menolong. Sayangnya, orang tersebut justru terbawa ombak.

“Personel kepolisian dibantu warga mencoba menyelamatkan ketiganya. Dua berhasil diselamatkan, tetapi 1 orang berusia 16 tahun belum ditemukan. Tim sudah meluncur ke lokasi untuk melakukan pencarian,” kata Heru.

**Baca juga: Abaikan Pandemi Covid-19, Wisatawan Tetap Ramaikan Pantai di Lebak.

Heru berharap, di tengah imbauan pemerintah untuk menerapkan physical distancing dalam mencegah penyebaran Covid-19, masyarakat tidak nekat berkunjung ke obyek wisata.

“Apalagi pemerintah daerah setempat memang sudah menutup obyek wisata, jadi kami harap patuhi imbauan tersebut,” katanya.(Nda)




Libur Corona, Peserta Didik di Kota Tangerang Belajar Lewat Modul

Kabar6.com

Kabar6-Dinas Pendidikan Kota Tangerang mengantisipasi bagi siswa yang tidak mempunyai handphone. Langkah ini setelah dikeluarkannya surat edaran, yang menyatakan bahwa kegiatan belajar mengajar di sekolah di ganti dari rumah secara online.

“Bagi yang belum punya hp nanti bentuknya modul dan di WA (WhatsApp) -kan kepada orang tua, karena rata-rata sekolah sudah ada group WA orang tuanya dan kami sudah serahkan ke sekolah bentuk pembelajarannya,” ujar Kepala Dinas Pendidikan Kota Tangerang, Masyati saat dikonfirmasi wartawan, Senin (16/03/2020).

**Baca juga: Antisipasi Virus Corona, Taman Tematik Kota Tangerang Ditutup.

Selain itu Masyati mengatakan, untuk ujian try out, ujian sekolah dan Ujian Nasional, pihaknya masih menunggu keputusan dari pusat.

“Kalau untuk ujian nasional ada kebijakan lain, apakah akan terjadi kemunduran, kalau try out kan kebijakan lokal. Apakah nanti di schedule ulang atau di mundurkan, dan pak wali masih mau dirapatkan,”tandasnya. (Oke)




Antisipasi Wabah Corona, Sekolah di Kabupaten Tangerang Libur Dua Pekan

Kabar6.com

Kabar6 – Pemerintah Kabupaten memutuskan untuk meliburkan kegiatan belajar mengajar (KBM) di tingkat PAUD, SD, MI, SMP dan MTs baik negeri maupun swasta sebagai langkah mengantisipasi penyebaran virus Corona.

“Seluruh satuan Pendidikan tingkat PAUD, TK, SD, MI, SMP, MTs neger dan swasta juga PKBM serta Lembaga kursus-kursus yang berada di Kabupaten Tangerang untuk meliburkan proses KBM mulai tanggal 16 hingga 30 Mret 2020,” kata Kepala Disdik Kabupaten Tangerang, Syaifullah, Minggu (15/3/2020).

Selain meliburkan kegiatan KBM, lanjut Syaifullah, pihak satuan Pendidikan atau sekolah agar menunda dan menjadwalkan ulang kegiatan yang mengundang atau mengumpulkan banyak peserta kegiatan. Diantaranya, kegiatan lomba, berkemah, dan lainnya.

**Baca juga: 11 Langkah Bupati Tangerang Dalam Mengantisipasi Penyebaran Virus Corona.

“Kepala sekolah, guru baik negeri maupun swasta juga PKBM dan tempat kursus untuk membersihkan ruangan dan lingkungan sekolah secara rutin,” paparnya.

Syaifullah menambahkan, pihak sekolah yang mempersiapkan ujian sekolah dan ujian nasional pada tahun ajaran 2020 yang sudah dijadwalkan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) tetap berlaku sebelum ada ketentuan lebih lanjut.

“Terakhir, agar pihak sekolah tetap berkoordinasi dengan Dinkes melalui Puskemas terdekat,” pungkasnya. (Vee)




Libur Nasional Bertambah, Apindo Tangsel: Plus Minus Bukanlah Besaran Ukuran

Kabar6.com

Kabar6-Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Tangerang Selatan menanggapi penambahan hari libur Nasional yang bertambah selama 4 hari pasti akan berdampak pada seluruh industri di lintas sektor.

“Bertambahnya 4 hari Libur Nasional dan Cuti Bersama tentu akan berdampak pada seluruh industri di lintas sektor,” ujar Sekretaris Asosiasi Pengusaha Indonesia, Yakub Ismail kepada Kabar6.com. Sabtu (14/3/2020).

Yakub mengatakan, hal tersebut tentunya akan segera disikapi oleh masing-masing sektor agar kiranya penambahan jumlah libur nasional serta cuti bersama pada tahun 2020 ini agar tetap menjadi tahun yang produktif.

“Pemerintah tentunya telah memiliki perhitungan atas situasi saat ini yang secara global saling berkaitan pada lintas sektor, plus minus bukanlah besaran ukuran. Akan tetapi, sebuah keputusan yang berorientasi pada hal yang jauh lebih besar yang akan menjadi maslahat dan kebaikan bagi semua,” terangnya.

Yakub menjelaskan, virus COVID-19 atau  virus Corona yang sedang melanda belahan dunia saat ini telah menjadi prioritas sangat tinggi bagi Pemerintah dalam melindungi masyarakat Indonesia, adapun selain penanganan serta SOP pada sektor kesehatan tentunya juga membutuhkan penanganan yang berjenjang pada sektor lainnya.
“Disisi lain, dunia usaha juga membutuhkan kepastian untuk mengerakan roda industri,” imbuh Yakub.”

Hal tersebut, menurut Yakub, tentunya untuk dapat menyikapi berkurangnya hari kerja yang sudah barang tentu akan berkorelasi terhadap produktivitas pada industri manufaktur.

“Upaya tersebut mendapat support dari pemerintah melalui Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian Republik Indonesia sebagaimana yang tertuang dalam siaran pers No. HM.4.6/32/SET.M.EKON 2.3/03/2020 tanggal 13 Maret 2020 prihal Stimulus Ekonomi Kedua untuk Menangani Dampak COVID-19,” tutur Yakub.

Sementara itu, Yakub menjelaskan, pada sektor industri pariwisata dapat mengambil memanfaat serta memaksimalkan peluang bertambahnya hari libur nasional serta cuti bersama, hal ini bisa mendorong gairah pelaku UMKM turunan dari sektor pariwisata, dengan begitu perputaran ekonomi dapat terus berjalan di masyarakat.

Lanjutnya, adapun hal tersebut juga diharapkan dapat menjadi salah satu solusi pasca penetapan status pandemi virus corona oleh Badan Kesehatan Dunia (WHO) Rabu 11 Maret 2020 kemarin, yang berdampak kepada penundaan sementara waktu seluruh kegiatan promosi yang ditujukan kepada wisatawan mancanegara sampai wabah virus corona berakhir.

**Baca juga: Aklamasi, Fiqri Pimpin Karang Taruna Tangsel Periode 2020-2025.

“Untuk diketahui bahwa sampai saat ini Pemerintah telah menjaga ketat 135 pintu masuk ke wilayah NKRI dengan menyiapkan serta menyiagakan 132 Rumah Sakit rujukan terkait penanganan covid-19 di tanah air,” tutupnya.

Diketahui, penambahan hari libur dan cuti bersama telah diputuskan dalam rapat bersama antar menteri yang dipimpin Menteri Koordinator bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendi, Senin 9 Maret 2020 kemarin dan telah menambah hari libur tahun 2020 menjadi 24 hari.

Penambahan hari libur dan cuti bersama tersebut antara lain; libur Idul Fitri pada tanggal 28-29 Mei 2020. Libur Tahun Baru Hijriah pada 21 Agustus 2020. Dan libur peringatan Maulid Nabi Muhammad pada 30 Oktober 2020.(eka)




Antisipasi Penyebaran Corona, SPH Libur 3 Minggu

Kabar6.com

Kabar6 – Dalam mengantisipasi adanya penyebaran Virus Corona atau Covid-19 di lingkungan sekolah, Pihak Sekolah Pelita Harapan (SPH) meliburkan kegiatan belajar mengajar atau KBM selama 3 minggu ke depan.

Kebijakan itu akan berlaku terhitung mulai 16 Maret hingga 6 April 2020. Dimana nantinya, seolah akan menerapkan sistem online home learning atau belajar secara online di dalam rumah.

“Ini bukanlah merupakan respon darurat, namun merupakan langkah pencegahan yang kami ambil untuk melindungi komunitas sekolah kami,” kata Koordinator Sekolah Pelita Harapa atau SPH, Matthew Mann melalui keterangan resminya, Kamis, (12/3/2020).

Dijelaskannya, bila pihak sekolah sudah sejak beberapa tahun lalu menginvestasikan dana untuk infrastruktur teknologi yang memungkinkan terlaksananya online home learning. Juga dalam mempersiapkan siswanya untuk menghadapi ujian-ujian penting, seperti UN dan ujian internasional seperti IGSCE dan IBDP.

**Baca juga: Waspada Wabah Corona, Kegiatan Ibadah Bersama di UPH Berubah.

“Jadi meski di rumah, antara guru dan siswanya masih terhubung, dengan menggunakan aplikasi seperti Office 365, Edmodo, SeeSaw, dan ManageBac, serta materi pembelajaran online melalui BrainPOP, IXL, Reading A-Z, EPIC, dan lain sebagainya,” ujarnya.

Dalam penerpan libur sekolah itu, nantinya ada 6 cabang SPH yang akan diliburkan, yakni SPH cabang Lippo Village Tangerang, Sentul City Bogor, Lippo Cikarang Bekasi, Kemang Village Jakarta Selatan dan Pluit Village Jakarta Utara.

“Total hari ini, SPH memiliki total 2.246 siswa di kelima cabang ini,” ungkapnya. (Vee)