oleh

Ketimbang Rumput, Kambing Ini Lebih Pilih Rokok

image_pdfimage_print

Kabar6-Kambing yang satu ini sungguh nyeleneh. Jika biasanya hewan berkaki empat tersebut makan rumput, seekor kambing yang berada di sebuah desa wilayah Mandya, India Selatan, justru senang makan rokok atau tembakau.

Lantaran hobinya itu juga, seperti dilansir Newsflare, kambing tersebut biasa terlihat di dekat kedai kopi dan mengganggu para perokok demi mendapatkan beberapa batang rokok. Tidak heran jika kambing berbulu putih ini menjadi terkenal di kalangan warga desa.

Bahkan banyak warga yang memanjakannya dengan cara memberinya rokok atau tembakau. Begitu ditawari rokok, sang kambing akan memakannya dengan rakus. Bahkan, si kambing tidak keberatan bila diberi tembakau yang belum terbungkus, dan akan dengan senang hati mengunyahnya.

Yashwant, pemilik kambing, mengatakan bahwa hewan peliharaannya itu mulai makan puntung rokok ketika sedang merumput. Ia pernah terlihat menjilati bekas pembungkus tembakau kunyah.

“Kecanduannya semakin berkembang dan kini ia memilih rokok sebagai makana rutinnya,” ujarnya. Diketahui, para petani setempat menggunakan tembakau dalam dosis kecil untuk menghilangkan cacing pada binatang. Menurut mereka, hewan bisa jatuh sakit bila diberi makan tembakau dalam jumlah banyak.

Pada 2011, sebuah tim peneliti membuktikan dampak puntung rokok yang dikonsumsi manusia dan hewan. Penelitian yang diterbitkan di The BMJ itu menuliskan bahwa nikotin yang dicerna menyebabkan air liur berlebihan, perangsangan, gemetaran, muntah, kehilangan keseimbangan, kelemahan, sawan, kegagalan pernapasan, dan bahkan kematian pada bintang.

Nyatanya hal berbeda terlihat dari kambing milik Yashwant. “Kambing ini bahkan jadi gemuk dan terlihat sehat,” ujar Mari Gowda, penduduk setempat. ** Baca juga: Ada ‘Serangga’ di Atas Cappuccino yang Dijual Kedai Ini

Mungkin ini yang disebut ‘kambing zaman now’.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email