oleh

Keluarkan Racun dalam Tubuh Melalui 5 Minuman Sehat

image_pdfimage_print

Kabar6-Beberapa bahan alami yang dicampur dalam satu minuman ternyata tidak hanya menyegarkan, tapi juga dapat membersihkan sistem pencernaan Anda. Bahkan campuran minuman tersebut mampu membakar lemak, sekaligus mengeluarkan racun dari dalam tubuh. Dikutip dari berbagai sumber, ini dia lima minuman sehat yang bisa bantu keluarkan racun dari dalam tubuh:

1. Lidah buaya (aloe vera)
Lidah buaya memang dikenal memiliki manfaat kesehatan yang luar biasa, seperti menjadikan sirkulasi darah lebih baik, serta menambah energi. Campurkan secangkir air, satu sendok makan perasan lemon, dan satu sendok makan daging lidah buaya segar.

2. Lemon jahe
Campurkan setengah buah perasan lemon dan parutan jahe, ke dalam 400 ml air. Usahakan untuk minum di pagi hari. Campuran kedua bahan ini baik untuk meningkatkan kekebalan tubuh, dan mengurangi rasa sakit.

3. Semangka dingin
Semangka mengandung banyak vitamin dan mineral, serta kaya kandungan air. Masukkan 2-3 cangkir semangka cincang ke dalam 4 gelas air. Simpan di dalam lemari es beberapa jam agar rasanya lebih meresap.

4. Apel kayu manis
Potong tipis apel, lalu masukkan dalam wadah air, berikut batang kayu manis. Dinginkan selama beberapa jam sebelum diminum. Campuran minuman ini juga dapat membantu menghilangkan lemak di perut.

5. Cuka apel
Cuka apel dikenal sebagai pengganti detoks dalam rutinitas diet. Agar lebih optimal, tambahkan dua sendok makan cuka apel, satu sendok makan perasan lemon, satu sendok teh bubuk kayu manis, dan setengah irisan apel dalam 400 ml air. ** Baca juga: Stres Bisa Dihindari dengan Konsumsi Teh pada Pagi Hari

Selamat mencoba.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email