oleh

Wabah Virus Corona, Tim Evakuasi 245 WNI Dikirim ke Wuhan

image_pdfimage_print

Kabar6-Menteri Luar Negeri, Retno Marsudi melepas puluhan relawan untuk berangkat ke Wuhan, Hubei, China, Sabtu, 1 Februari 2020.

Mereka yang dilepas akan bertugas untuk melakukan penjemputan ratusan warga negara Indonesia (WNI) yang saat ini akan kembali ke tanah air.

Para relawan tersebut dilepas di Ruang VIP Terminal 1A, Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang yang nantinya akan menumpangi maskapai Batik Air Airbus A330-300. Hadir juga Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto dan Menteri Kesehatan Trerawan Agus Putranto.

Tim penjemput tersebut ditandai dengan pemberian tanda khusus, serta sejumlah peralatan untuk melindungi dan membantu para relawan di Wuhan.

Menteri Retno mengatakan, relawan yang akan berangkat menjemput para WNI sebanyak 42 tim yang terdiri dari Kementerian Luar Negeri, Kementerian Kesehatan, TNI dan beberapa unsur lainnya.

“Nantinya mereka akan menjemput sekitar 245 WNI ditambah 5 tim dari kita yang sudah dilapangan sejak kemarin. Sesampainya disana, semua tim akan menjalani seluruh protokol kedisiplinan dan kesehatan,” katanya.

**Baca juga: Jembatan Alamanda di Priuk Terendam Banjir, Akses Perumahan ini Terputus.

Retno memastikan, seluruh WNI beserta tim yang akan dijemput dalam keadaan sehat setelah melakukan serangkaian pengecekan kesehatan yang ada.

“Semua sehat dan mereka bahagia akam kembali ke tanah air,” pungkasnya. (Vee)

Print Friendly, PDF & Email