oleh

Ternyata Nonton Film Horor Bisa Bakar Kalori, Lho

image_pdfimage_print

Kabar6-Apakah Anda adalah penggemar film bergenre horor? Ternyata tidak hanya bisa memacu adrenalin, menonton film horor juga bisa turunkan berat badan. Benarkah demikian?

Menonton film horor, seperti dilansir doktersehat, bisa memicu terjadinya gerak statis pada tubuh sehingga terjadi pembakaran kalori yang cukup signifikan. Terlebih apabila dalam film itu kita sering dikagetkan dengan berbagai adegan yang membuat bulu kuduk berdiri.

Dijelaskan, denyut jantung yang berdetak ketika menonton film horor juga bisa mengeluarkan karbondioksida lebih banyak, dan menggantinya dengan oksigen secara cepat, sebab tubuh perlu napas berlebih ketika kita sedang was-was.

Dalam sampel darah yang diambil dari para responden, ada sebuah temuan lain yang cukup mengejutkan. Dari sampel itu didapati hasil bahwa seseorang yang rutin menonton film horor memiliki daya tahan tubuh tinggi sehingga tak mudah terserang penyakit musiman, seperti flu dan batuk.

Secara sederhana dapat dijelaskan, reaksi tubuh ketika menonton film horor akan memicu terjadinya peningkatan suhu sehingga tanpa sadar bisa membuang bakteri dan virus yang bersarang di dalam tubuh. ** Baca juga: 5 Hal yang Sama Buruknya dengan Merokok

Menonton film horor juga bisa meluapkan emosi dan pikiran yang sedang kacau, sehingga cukup sering direkomendasikan bagi orang yang sedang stres. Dan terapi ini membuat sebagian orang lebih tenang dan merasakan sensasi nyaman setelah menonton film horor. ** Baca juga: Europixpro Door, Produk Anak Negeri Berkualitas Dunia

Meskipun demikian, bukan berarti Anda harus terus menerus menonton film horor, lho. Selingi dengan genre lainnya, seperti drama percintaan, atau bahkan komedi.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email