oleh

Otona Maki, Terapi Perbaiki Postur Tubuh Ala Jepang

image_pdfimage_print
Otona Maki dibungkus seperti mumi.(Daily Mail)
Otona Maki dibungkus seperti mumi.(Daily Mail)

Kabar6-Memiliki postur tubuh ideal adalah impian setiap orang. Diketahui, tiap individu memiliki postur tubuh berbeda, sehingga ada yang sudah ideal, namun tak sedikit yang merasa kurang sempurna.

Postur tubuh bisa diperbaiki, salah satunya adalah dengan membiasakan diri berdiri atau duduk dengan sikap sempurna. Namun di Jepang, ada sebuah terapi tubuh yang dipercaya dapat memperbaiki postur tubuh dan memberi rasa nyaman seperti dalam kandungan ibu. Terapi tubuh itu, dilansir Daily Mail, disebut Otona Maki, yang memiliki arti ‘bungkusan dewasa’.

Seorang wanita bersiap melakukan Otona Maki.(Daily Mail)
Seorang wanita bersiap melakukan Otona Maki.(Daily Mail)

Orang Jepang dikenal pekerja keras dengan jam kerja yang cukup panjang. Karena itulah tidak sedikit yang mengalami gangguan postur tubuh dan tulang. Bagaimana cara kerja terapi Otona Maki?

Pertama orang akan dibungkus dengan kain putih sedemikian rupa dengan posisi seperti saat mereka ada dalam kandungan. Kain yang dipergunakan bersifat lentur. Posisi seperti itu dipercaya dapat memberi efek nyaman sekaligus memperbaiki posisi tulang-tulang agar menjadi lebih baik. Terapi ini berlangsung selama 15 hingga 20 menit. ** Baca juga: Terobosan Baru, Tinggalkan Cat Kini Warnai Rambut di Dubai Pakai Susu

Sementara itu ada yang berpendapat bahwa terapi Otona Maki disebut sebagai praktik yang sangat aneh. Di berbagai sosial media, netizen Jepang bahkan menyamakan terapi ini sebagai membuat mumi dan bisa menjadi sebuah ide film horror. Waduh…(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email