oleh

Mengapa Kita Bisa Pingsan?

image_pdfimage_print

Kabar6-Pingsan adalah hilangnya kesadaran sementara yang terjadi secara tiba-tiba. Orang yang pingsan bisa kembali sadar penuh setelahnya. Kondisi ini bisa diawali dengan rasa pusing, mual, dan penglihatan kabur, selanjutnya kehilangan kesadaran hingga terjatuh.

Secara medis, pingsan disebut sinkop. Kondisi ini biasanya berlangsung selama beberapa detik atau beberapa menit. Pingsan disebabkan oleh melambatnya aliran darah ke otak secara mendadak, sehingga otak tidak mendapat suplai oksigen yang cukup.

Pingsan merupakan cara tubuh menjaga oksigen di otak, bahkan sebagai cara mekanisme bertahan hidup. Jika kadar darah dan oksigen di otak turun terlalu rendah, tubuh mulai ‘mematikan’ bagian nonvital untuk mengarahkan sumber daya ke organ yang vital.

Pingsan biasanya tidak serius. Namun, kadang-kadang dapat menunjukkan masalah medis yang serius. Orang harus memperlakukan setiap kasus pingsan sebagai kondisi darurat medis, sampai mereka menemukan penyebabnya dan mengobati gejalanya. Melansir healthline, berikut penyebab mengapa kita pingsan:

1. Sinkop Vasovagal
Alasan pingsan ini melibatkan saraf vagus dan merupakan alasan yang paling umum terjadi. Fungsi saraf vagus adalah untuk mengatur ‘sinyal’ antara otak dan bagian sistem tubuh lainnya seperti mengatur detak jantung, berbicara, berkeringat, dan lainnya.

Ketika kita merasakan ketakutan, sakit, cemas, dan pernapasan cepat yang teramat sangat, pingsan bisa terjadi. Terkadang pemicunya bisa berupa melihat darah, mengangkat barang terlalu berat, mengejan terlalu keras, bahkan tertawa. Sehingga, pingsan bisa terjadi pada orang yang sangat sehat sekalipun.

2. Sinkop Postural
Ketika berdiri, tubuh kita bereaksi dan memastikan aliran darah berlanjut ke otak. Untuk ini, diperlukan jantung yang kuat yang berdetak dengan baik. Namun, jika proses penyesuaian memakan waktu lebih lama dari biasanya, pingsan akan terjadi.

Kehilangan darah, anemia berat, berdiri di satu tempat terlalu lama, dan dehidrasi dapat menyebabkan sinkop postural.

3. Sinkop Sinus Karotis
Alasan pingsan selanjutnya adalah ketika kita mengenakan baju yang terlalu ketat, sehingga membuat pembuluh darah tertentu menyempit, dan menyebabkan otak kurang mendapatkan oksigen karena aliran darah yang tak lancar.

Misalnya, kita mengenakan baju berkerah yang terlalu ketat dan menyebabkan arteri karotid di leher menyempit. ** Baca juga: Sering Dihindari, Ada 5 Manfaat Baik Gula untuk Tubuh

Pernahkan Anda mengalami pingsan karena salah satu dari ketika penyebab tadi?(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email