oleh

APBD Perubahan 2023, Disperkimta Tangsel Bedah Rumah 51 Unit

image_pdfimage_print

Kabar6-Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) di penghujung Tahun Anggaran 2023 kembali membedah puluhan rumah warga yang tidak layak huni. Hingga kini tercatat sudah 1950 unit rumah warga di tujuh wilayah kecamatan yang terfasilitasi.

“APBD Perubahan 2023 ini ada 51 unit bedah rumah,” ungkap Wali Kota Tangsel, Benyamin Davnie di Gedung SKPD 3A Puspemkot, Rabu (15/2023).

Ia menyebutkan, di antara syarat warga penerima manfaat bedah rumah adalah kalangan ekonomi menengah dan status rumah milik sendiri. Program sosial ini merupakan amanah yang mesti dijalankan olehnya.

“Harapan saya adalah kita saling mendoakan kami supaya bisa melaksanakan tugas ini dengan sebaik-baiknya. Kepada warga tangsel mudah-mudahan senang,” terang Benyamin.

**Baca Juga: Masuki Musim Hujan, Camat hingga RT di Tangsel Diajak Kerja Bakti Bersihkan Selokan

Di lokasi yang sama sebelumnya, Kepala Dinas Perumahan Kawasan Permukiman dan Pertanahan Kota Tangsel, Aris Kurniawan, pada APBD Murni 2023 kemarin telah dilaksanakan bedah rumah sebanyak 344 unit.

Ia merinci sebaran 51 unit bedah rumah antara lain di Kecamatan Ciputat 6; Ciputat Timur 7; Pamulang 5; Pondok Aren 11; Serpong 9; Serpong Utara 3; dan Setu 10 unit.

Aries menyebutkan total pada Tahun Anggaran 2023 ini ada 395 unit bedah rumah. Proses pekerjaan selama 45 hari. Pondasi rumah dari batu, rangka atap pakai baja ringan, WC pintu menggunakan material aluminium.

“Semoga kedepannya dapat bermanfaat bagi masyarakat Kota Tangerang Selatan,” ujarnya.

Sementara itu, Sumarni, warga RT 02 RW 01, Kelurahan Jurangmangu Timur, Pondok Aren, mengungkapkan rasa syukur setelah dapat bantuan bedah rumah. Sebelumnya hunian di tempat tinggalnya sudah tidak layak karena banyak yang keropos.

“Ini sekarang lagi dikerjain. Ya bahagialah bangga rumah dibagusin,” ungkapnya.

Sumarni cerita, suaminya yang juga sudah lanjut usia penglihatannya sudah berkurang. Ia dapat kabar rencana rumahnya akan dibedah sejak lama.

“Harapannya pengennya mah sehat terus yang penting anak anak juga pada bisa usaha,” ujarnya sambil tersenyum haru.(Adv)

 

Print Friendly, PDF & Email