oleh

6 Materai yang Disebut Termahal di Dunia

image_pdfimage_print

Kabar6-Bea materai adalah pajak yang dikenakan atas dokumen yang bersifat perdata dan dokumen untuk digunakan di pengadilan. Nilai bea materai yang berlaku biasanya disesuaikan dengan nilai dokumen dan penggunaan dokumen.

Jika biasanya harga materai berkisar Rp6.000 per satuan, ternyata di beberapa negara terdapat materai yang harga per satuannya mencapai ratusan miliar rupiah, lho. Penasaran? Melansir Moneysmart, ini enam materai yang disebut termahal di dunia:

1. Materai British Guiana 1C Magenta
British Guiana 1C Magenta berhasil menjadi materai yang termahal dengan harga sekira Rp143 miliar per satuannya. Materai ini diproduksi pada 1856, dan dibuat untuk keperluan pengiriman barang dari kota London ke wilayah koloni Inggris Guiana. Saat ini, materai British Guiana 1C Magenta hanya ada satu dan masih dalam kondisi yang sangat baik.

2. The Treskilling Yellow
Materai ini berasal dari negara Swedia, diproduksi pada 1855 silam. The Treskilling Yellow yang berharga Rp33 miliar ini memiliki dua warna berbeda yaitu biru dan merah. Materai ini dipercayai banyak pihak hanya tersisa satu di dunia.

3. The First Two Mauritius
The First Two Mauritius menjadi materai termahal ketiga di dunia. Mulai diperkenalkan oleh koloni Inggris pada 1847 di Mauritius. Harga materai ini mahal karena terdapat gambar Ratu Victoria yang memimpin Inggris kala itu. Materai ini hanya ada 26 buah saja di dunia, dan berharga sekira Rp16 miliar.

4. Baden 9 Kreuzer
Materai ini diproduksi pada 1851 silam. Baden 9 Kruzer dijual mahal oleh para kolektor karena pada masanya produk ini salah menggunakan warna. Seharusnya, materai ini memiliki warna merah muda, tapi justru dibuat dengan warna hijau.

Jumlah materai yang masih ada hingga saat ini sekira empat buah, dan laku dijual Rp16 miliar per satuannya.

5. Jenny
Materai Jenny berasal dari Amerika Serikat, dibuat pada 1918 dengan memiliki gambar utama sebuah pesawat bernama Curtiss JN4-4. Jenny dibanderol dengan harga selangit lantaran gambar pesawatnya terbalik. Hingga saat ini jumlahnya di dunia sekira 100 buah. Harga per satuannya dipatok kurang lebih Rp12 miliar.

6. Materai Dendermonde
Dendermonde merupakan salah satu gedung terkenal di Belgia. Jumlahnya hanya ada 17 buah di seluruh dunia. Gambar gedung terbalik yang ada di kertas materai ini terjadi karena kesalahan pada saat proses pencetakan. Harga materai ini sekira Rp1,2 miliar. ** Baca juga: Demi Dapat Pujian, Seorang Dokter Racuni Puluhan Pasien

Wow…(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email