oleh

Tuai Kritik Tajam, Spesies Baru ‘Anjing Panda’ Penghuni Kebun Binatang di Tiongkok

image_pdfimage_print

Kabar6-Dalam rangka libur Hari Buruh beberapa waktu lalu, sebuah kebun binatang Taizhou di Provinsi Jiangsu, Tiongkok, mempertontonkan apa yang disebut sebagai spesies baru berupa ‘anjing panda’.

Dalam rekaman video yang diunggah oleh seorang pengguna media sosial dengan akun Xiaohongshu, melansir Skynews, terlihat hewan tersebut meskipun memiliki telinga, kaki, dan lingkaran hitam di seputaran mata seperti panda, fitur wajah dan gaya berjalannya langsung menunjukkan identitas sebagai anjing. Keruan saja hal ini menuai kritikan tajam.

Sejumlah pihak dilaporkan telah menuduh kebun binatang tersebut menyesatkan pengunjung untuk percaya bahwa mereka akan bertemu dengan panda sungguhan. Beberapa juga mempertanyakan apakah mewarnai anjing-anjing tersebut tidak termasuk melakukan penyiksaan terhadap hewan, mengingat beberapa pewarna mungkin mengandung bahan kimia berbahaya.

Menanggapi hal ini, seorang staf kebun binatang mengonfirmasi bahwa ‘anjing panda’ sebenarnya adalah anjing chow chow yang penampilan barunya baru saja diluncurkan pada liburan Hari Buruh. Menurut staf lainnya, kebun binatang mendapatkan ide untuk mewarnai anjing-anjing tersebut menjadi panda secara online.

“Dengan cara ini, kami dapat menambah keceriaan di kebun binatang dan meningkatkan jumlah pengunjung,” kata staf tersebut.

Ditambahkan, kebun binatang tidak dapat menampung panda raksasa sungguhan karena ukurannya yang relatif kecil. Mengenai pewarnaan anjing-anjing tersebut, salah satu staf juga tidak melihat adanya masalah etika.

“Orang normal juga mewarnai rambut mereka. Dengan demikian, jika anjing memanjangkan rambutnya, mereka juga bisa mewarnainya. Ini sama dengan rambut manusia,” kata staf kebun binatang.

Meskipun menamai anjing-anjing tersebut dengan ambigu, kebun binatang di Provinsi Jiangsu itu tampaknya tidak berniat untuk mengelabui pengunjung agar percaya bahwa hewan itu adalah panda sungguhan, sebab sebuah papan nama dengan foto-foto ‘anjing panda’ telah dipasang.

Istilah ini biasanya merujuk pada anjing peliharaan yang menyerupai penampilan panda, baik secara alami maupun melalui perawatan. Menurut staf kebun binatang, mengunjungi ‘anjing panda’ tidak akan dikenakan biaya tambahan karena sudah termasuk dalam tiket masuk kebun binatang.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email