1

Lakukan 6 Hobi yang Bantu Hilangkan Stres

Kabar6-Sudah menjadi rahasia umum, stres sudah menjadi bagian yang tidak bisa terpisahkan dari kehidupan kita sehari-hari. Aktivitas atau pekerjaan yang padat, pola makan buruk dan berbagai permasalahan lainnya merupakan sejumlah faktor yang dapat memicu stres.

Solusinya, Anda perlu mengalihkan pikiran dan perhatian pada sesuatu kegiatan yang menarik minat serta bermanfaat. Melansir beberapa sumber, ada enam hobi yang bisa Anda lakukan untuk membantu menghilangkan stres. Apa sajakah itu?

1. Berkebun
Tekanan yang harus dihadapi sehari-hari sangat tidak berhubungan dengan alam. Nah, ketika Anda menanam pohon atau bunga, menghargai keindahan bunga dan buah yang tumbuh di pohon-pohon, maka pikiran akan menjadi lebih rileks secara alami.

2. Membaca
Membaca buku adalah solusi terbaik. Jika Anda memiliki koleksi buku bagus yang menarik perhatian, otomatis fokus perhatian akan tertuju pada isi cerita dari buku tersebut. Membaca buku yang bagus akan memperkaya diri dengan pengetahuan baru dan energi yang membuat Anda lebih segar.

3. Yoga
Yoga dapat melenturkan otot-otot tubuh, sehingga membuat Anda lebih lega. Saat Anda meregangkan tubuh, pikiran pun juga rileks. Hal inilah yang membuat Anda merasa tenang.

4. Memasak
Memasak makanan adalah cara yang bagus untuk menghilangkan stres berlebihan. Dengan memasak memungkinkan pikiran Anda terpusat pada makanan yang sedang disiapkan, dan berkonsentrasi untuk membuat masakan lebih enak. Cara ini juga bisa mengembangkan imajinasi dan kreativitas.

5. Dengarkan Musik
Bila Musik dapat menenangkan pikiran yang bisa menghilangkan rasa khawatir. ** Baca juga: Hindari Memanaskan Kembali 4 Makanan Ini Agar Pencernaan Tak Terganggu

6. Menulis
Cara lain untuk menghilangkan stres adalah menulis, baik menulis buku harian atau cerita pendek. Tidak perlu diragukan lagi, dengan meletakkan pemikiran dan hal apa pun yang ada dalam pikiran untuk ditulis di atas kertas (atau di komputer), akan memberi jalan untuk memecahkan masalah hidup secara kreatif dan membiarkan imajinasi Anda semakin berkembang.

Cara mana yang akan Anda pilih untuk menghilangkan stres? (ilj/bbs)




Wow, Pria Malaysia Ini Punya Koleksi Hot Wheels Hingga 10 Ribu Unit

Kabar6-Seorang pria bernama Chia Joon Hock (65) ini sepertinya memang sangat mencintai hobi mengumpulkan mainan mobil-mobilan. Tidak tanggung-tanggung, Chia telah memiliki 10 ribu hot wheels dari berbagai model.

Hobi Chia yang asal Malaysia ini, melansir MSN, sudah dilakoni sejak 15 tahun terakhir. Dan untuk memajang semua koleksi mainannya, Chia bahkan membuat rak transparan yang dibuat khusus di toko ubin. Tidak heran, nyaris semua sudut rumah dari ruang tamu, ruang makan, sampai dapur, dipenuhi hot wheels koleksinya.

Dikatakan, obsesi Chia terhadap hot wheels dimulai pada 2003 silam. Pertama kali ia mendapat diecast pemberian saudara yakni model Ferrari skala 1: 18. Sejak saat itulah Chia sering menghabiskan waktu berjam-jam untuk sekadar mengagumi tiap sudut detail replika mainan itu.

Chia mulai hunting mengunjungi berbagai 7 Eleven untuk membeli lebih banyak hot wheels. Ia bahkan memburu hot wheels hingga ke pasar loak di akhir pekan, sampai menyambangi semua mal demi menambah koleksi.

Bayangkan, nilai nominal diecast-nya kini telah mencapai sekira satu miliar. Mainan itu tak cuma didapat dari Malaysia, Chia juga memburunya hingga ke Indonesia, Jepang dan bahkan Amerika Serikat.

Lantaran kegemarannya itu juga, Chia kini didaulat sebagai raja hot wheels di Malaysia. Tiap pameran berkenaan dengan mobil mainan, Chia selalu terlibat. Termasuk pada September tahun lalu, ada 600 diecast miliknya yang dipamerkan. Bahkan perancang utama hot wheels, Steve Vandervate, sampai rela datang ke sana untuk sekadar melihat berbagai koleksi Chia.

“Aku bisa menghabiskan berjam-jam hanya duduk dan mengagumi karya-karya ini. Saya sangat mencintai semuanya sehingga saya tidak pernah bisa memilih favorit. Setiap kali saya memilih satu, saya menemukan diri saya tertarik pada model yang lain, lalu yang lain, dan kemudian yang lain.” jelasnya. ** Baca juga: Lucu, Ada Varietas Baru Alpukat ‘Leher Panjang’

Kalau sudah hobi, apa pun akan dilakukan.(ilj/bbs)




Tabiat Suka Berselingkuh Merupakan ‘Turunan’ dari Keluarga?

Kabar6-Pernahkah Anda mendengar ungkapan bahwa apabila salah satu orangtua hobi selingkuh, hal itu akan menurun kepada anaknya? Benarkah pendapat itu?

Sebuah studi yang digelar di Texas Tech University, melansir Okezone, mengungkapkan bahwa individu yang berselingkuh, kemungkinan tergoda untuk melakukan sebuah perselingkuhan dikarenakan Orangtua mereka juga melakukan hal yang sama. “Orang-orang yang memiliki orangtua berselingkuh, dua kali lebih besar untuk juga berselingkuh jika dibandingkan rekan sebayanya yang memiliki orangtua tidak berselingkuh,” demikian disebutkan sang penulis studi, yang dipublikasikan dalam Journal of Family Issues.

Dr. Dana Weiser, pemimpin studi, mengatakan bahwa orangtua secara inheren mempengaruhi persepsi anak-anak mereka tentang hubungan romantis, dalam cara mereka mengkomunikasikan perselingkuhan, baik itu secara verbal maupun non-verbal.

“Orangtua mungkin mencoba untuk membenarkan perilaku mereka atau menggambarkan bahwa sebuah ketidaksetiaan lebih dapat diterima, yang kemudian mempengaruhi keyakinan dan perilaku anak. Orangtua mengajarkan anak-anak mereka tentang apa yang dapat diterima dan bermanfaat dalam hubungan romantis dan perilaku orangtua mungkin memiliki konsekuensi yang tidak diinginkan bagi hubungan asmara anak-anak mereka sendiri,” kata Dana.

Studi di atas juga mendukung penelitian sebelumnya, yang dilakukan oleh psikolog University of Queensland, Brendan P. Zietsch. Dalam penelitian itu diungkapkan, orang yang berselingkuh membawa gen reseptor oksitosin dan vasopresin yang membuat kemungkinan membuat mereka menjadi berselingkuh.

Seperti dikutip Evoke dari sebuah studi yang dilakukan Texas Tech university dan University of Nevada, menunjukkan bahwa menjadi tabiat tukang selingkuh kemungkinan bisa menurun mengalir di dalam keluarga.

Periset mengamati sekira 300 siswa untuk bisa melihat apakah ada hubungan antara orangtua yang terlibat dalam perselingkuhan dan kemungkinan anak juga melakukan hal yang sama.

Para periset bertanya kepada para siswa, apakah mereka pernah berselingkuh, dan sebanyak 30 persen menjawab bahwa mereka memang pernah berselingkuh. Lalu diberikan juga pertanyaan apakah ibu dan ayah mereka pernah melakukan selingkuh dengan orang lain, sebanyak 33 persen menjawab ‘Ya’ dengan indikasi bahwa pihak ayah lebih banyak melakukan perselingkuhan dibandingkan pihak ibu.

Para siswa yang mengaku pernah menyelingkuhi pasangannya sendiri, dua kali lebih mungkin memiliki orangtua yang juga telah berselingkuh. Di mana hal ini menunjukkan indikasi bahwa mempunyai orangtua yang punya tabiat selingkuh, kemungkinan akan membuat diri Anda juga berselingkuh di masa mendatang.

Namun tentu saja hal ini bukan berarti menjadikan ‘tidak ada harapan’ bagi orang-orang yang memiliki orangtua atau sejarah keluarga yang berselingkuh, karena pada dasarnya seorang inividual tetap bisa untuk tidak melakukan kesalahan yang sama seperti yang dilakukan oleh orangtuanya.

“Riwayat adanya perselingkuhan orangtua hanyalah salah satu faktor perselingkuhan. Masih banyak juga orang-orang yang orangtuanya berselingkuh, namun di kehidupan asmara pribadinya adalah sosok yang sangat tekun,” urai penulis studi tadi. ** Baca juga: Saat Diet, Ini 6 Zat Gizi yang Mungkin Hilang

Seseorang, disarankan Dana, harus bersedia untuk berupaya mengasah kemampuan berhubungan. Belajar untuk berkomunikasi dan memahami apa yang diri harapkan dari pasangan, adalah salah satu dari beberapa cara seseorang dapat mulai membangun hubungan asmara yang solid yang tidak mungkin memiliki masalah soal perselingkuhan.(ilj/bbs)




Hilangkan Stres dengan Lakukan Hobi yang Tepat

Kabar6-Setiap orang tentu pernah mengalami stres. Jika kondisi ini berlangsung secara terus menerus dalam waktu lama, dapat ‘merusak’ tubuh Anda. Ada banyak cara untuk menghilangkan stres, salah satunya menjalankan hobi Anda.

Ya, melakukan hobi yang menyenangkan dapat membantu meredakan stres. Melansir dokter.id, ini dia enam hobi yang dimaksud:

1. Berkebun
Berkebun membuat Anda lebih dekat dengan alam. Selain itu, berkebun dapat membuat Anda lebih santai, lebih sabar sehingga akan mengurangi stres.

2. Baca buku
Membaca buku-buku kesukaan membuat stres Anda seketika hilang.

3. Yoga
Merupakan olahraga yang disukai banyak orang. Dengan melakukan yoga, Anda harus belajar meregangkan otot-otot yang kaku, mengatur pernapasan sehingga akan membuat Anda merasa lebih santai dan nyaman. Yoga membuat Anda bisa berpikir dengan lebih tenang sehingga akan mengurangi stres.

4. Memasak
Selain menyenangkan, memasak akan membuat pikiran Anda tetap fokus pada apa yang sedang dilakukan, sehingga akan mengurangi stres sedikit demi sedikit.

5. Mendengarkan musik
Saat sedang stres, mendengarkan musik akan membuat Anda tanpa sadar ikut bernyanyi. Pilihlah lagu yang bisa membangkitkan mood atau semangat Anda.

6. Menulis
Tulislah apapun yang dirasakan akan membuat Anda menjadi lebih tenang sekaligus menyenangkan hati. Menulis berarti menuangkan ide, sehingga perlahan stres akan berkurang. ** Baca juga: Apakah Kebutuhan Vitamin D Anda Sudah Terpenuhi?

Yuk, pilih hobi yang Anda sukai untuk meminimalisir stres.(ilj/bbs)




Ternyata, 6 Hobi Ini Bikin Anda Pintar

Kabar6-Seperti halnya memilih makanan atau minuman favorit, setiap orang juga memiliki hobi yang berbeda-beda. Nah, di antara berbagai hobi tersebut ada yang dapat membantu meningkatkan fungsi kognitif, sekaligus meningkatkan daya ingat dalam jangka panjang, lho.

Apa saja sih jenis hobi yang dapat membuat Anda tambah pintar apabila melakukannya dalam jangka cukup lama? Melansir Lifespan, berikut enam hobi yang dimaksud:

1. Pelajari bahasa baru
Mempelajari suatu bahasa baru dapat meningkatkan kemampuan Anda, terlebih apabila Anda memulainya dari masa kanak-kanak. Hobi ini akan membantu perkembangan otak sekaligus membantu melatih otak Anda.

2. Bermain video games
Tidak semua jenis permainan video games buruk bagi anak Anda. Ada permainan video games yang baik bagi perkembangan otak anak Anda, meningkatkan koordinasi tangan dan mata, serta membantu membuat keputusan di saat-saat kritis. Tentu saja hal ini tidak berlaku untuk video games yang memiliki unsur kekerasan.

3. Bermain teka-teki
Mengisi teka-teki dan melakukan berbagai kegiatan lain yang dapat menstimulasi pikiran dapat membantu menurunkan risiko terjadinya demensia (pikun) di masa mendatang.

4. Menyusun puzzle
Kegiatan ini dapat menstimulasi otak dan pikiran yang memaksa Anda untuk berpikir dan tentunya berdampak positif bagi perkembangan intelektual. Menyusun puzzle akan membuat otak Anda terus sibuk dan terlatih.

5. Membaca buku
Membaca buku dapat membantu anda mengerti bagaimana dunia di sekitar anda dan sangat membantu saat anda ingin keluar sebentar dari dunia nyata anda. Membaca akan membuat otak anda terus aktif dan fokus.

6. Memainkan alat musik
Seperti halnya mempelajari suatu bahasa baru, belajar memainkan alat musik lebih baik bila dimulai sejak masa kanak-kanak. Belajar memainkan berbagai jenis alat musik akan menambah keahlian Anda. ** Baca juga: Sehatkan Jantung Melalui 5 Olahraga Pilihan

Hobi apa yang menjadi favorit Anda? (ilj/bbs)




Hobi Bercocok Tanam, Arief Panen Sayuran

kabar6.com

Kabar6-Disela kesibukannya sebagai walikota, ternyata Arief R Wismansyah masih menyempatkan dirinya untuk bercocok tanam di pekarangan rumahnya.

Di pekarangan yang terbatas layaknya tipikal rumah di perkotaan, Arief terhitung sangat cerdas dalam memaksimalkan pekarangan menjadi lahan untuk bercocok tanam.

Memanfaatkan botol minuman bekas, Arief menanam beberapa jenis sayuran yang ditempel di sepanjang pagar rumahnya. Bahkan, tembok pagar yang tak begitu luas-pun dapat disulapnya menjadi lahan tanaman labu dan oyong.

Meski memerlukan perawatan rutin, Arief bersama istrinya begitu telaten dalam melakukan perawatan agar sayur mayur siap di panen.

Tak heran bila dalam kurun waktu satu bulan lebih, sayuran yang ada di pekarangan Arief sudah siap untuk dipanen. Seperti yang dilakukannya Senin (16/7/2018), bersama istri tercinta Aini Suci, Arief terlihat sumringah saat memanen sayuran dari lahan pekarangannya yang terbatas itu.

“Ini hasil 1,5 bulan jadi petani,” canda Arief seraya memamerkan hasil panennya di salah satu group whatsapp pejabat Pemkot Tangerang, Selasa (17/7/2018).

Meskipun kota Tangerang sudah menggalakkan program Tangerang Berkebun, namun tidak banyak masyarakat yang secara proaktif memanfaatkan lahan yang ada untuk tanaman produktif.

Banyak diantara mereka yang malah membangun lahan kosong tersebut untuk kontrakan atupun bangunan lain.**Baca juga: Disnaker Kota Tangerang Buka Pelatihan Kerja Gratis.

Untuk itu, melalui contoh nyata yang diberikan oleh Walikota Tangerang diharapkan masyarakat dapat lebih termotivasi untuk melakukan penghijauan di sekitar tempat tinggalnya.

Senada, Kabag Humas Pemkot Tangerang, Felix Mulayawan sangat mengapresiasi dan mendukung kegiatan yang dilakukan Walikota Tangerang di pekarangan rumahnya.

Felix menuturkan, masyarakat Kota Tangerang juga harus dapat mencontoh apa yang telah dilakukan pimpinan dengan memanfaatkan lahan pekarangan.

“Programnya sudah ada, walikota sudah ngasih contoh langsung, masak iya kita diem aja,” ucap Kabag Humas Felix Mulayawan. (fit/hms)




Gak Nyangka, 5 Hobi Ini Ternyata Sehatkan Tubuh

Kabar6-Ada banyak cara untuk menjaga kesehatan tubuh, antara lain dengan berolahraga, menjalankan pola hidup sehat, serta menghindari hal-hal yang dapat memicu timbulkan penyakit berbahaya. Ternyata selain beberapa cara tadi, dikutip dari berbagai sumber, terdapat lima hobi yang juga dapat membantu tubuh sehat, lho. Apa sajakah itu:

1. Memasak
Kebanyakan orang akan merasakan kebahagiaan ketika dapat memasak, mencoba resep baru, atau mencicipi hasil percobaan masakan yang dibuat. Memasak dapat membuat tubuh rileks serta menimbulkan suasana hati yang positif. Pada akhirnya akan memengaruhi kesehatan jantung.

2. Dengarkan musik
Semua orang sepertinya suka mendengarkan musik, karena mampu meningkatkan suasana hati menjadi lebih baik dan akan menenangkan pikiran serta tubuh. Beberapa lagu dengan melodi sendu dapat mengurangi perasaan cemas serta tingkat tekanan darah.

3. Traveling
Traveling membuat kita bertemu dengan banyak orang-orang baru dan melihat pemandangan yang berbeda. Ini akan menghilangkan stres, menjadikan tubuh lebih segar, dan selanjutnya memengaruhi kesehatan jantung.

4. Menari
Menari atau berdansa menjadi salah satu kegiatan dan hobi yang menyenangkan dan dapat mengurangi lemak serta kolestrol di dalam tubuh. Hobi ini akan meningkatkan kesehatan jantung. Bila tidak tergabung dalam kelompok menari, kita bisa melakukannya sendiri di kamar sehingga lebih bebas dan tidak malu-malu.

5. Berenang
Berenang memang terbukti menjadi kegiatan yang dapat memengaruhi kesehatan jantung. Berenang melibatkan seluruh anggota tubuh bergerak, yang kemudian akan meningkatkan kekuatan otot. Ia bekerja pada sistem kardiovaskular dan memasok oksigen ke dalam jantung dengan baik. ** Baca juga: Banyak Disuka, Tapi 4 Jenis Makanan Ini Bikin Mengantuk di Siang Hari

Selamat mencoba.(ilj/bbs)




Hobi Unik, Todd Koleksi Hewan Berkepala Lebih dari Satu

Kabar6-Todd Ray atau yang terkenal dengan nama panggung T-ray, memang memiliki hobi unik sekaligus langka. Mantan produser yang pernah memenangkan penghargaan Grammy ini berhasil masuk Guinness World Record lantaran hobinya mengoleksi hewan.

Bukan sembarangan hewan, dilansir Cluesarena, namun makhluk hidup yang kebanyakan berkepala dua. Disebutkan, demi mengumpulkan hewan langka tersebut, Todd rela menjelajahi dunia dan menghabiskan lebih dari Rp1,7 miliar untuk akuisisi.

Hingga kini Todd memiliki 22 spesies hewan berkepala dua yang berbeda antara lain seperti ular berkepala dua, babi berkepala dua, seekor kambing berkepala dua, seekor kadal berkepala dua bernama Pancho dan Lefty, terrapin (kura-kura yang ditemukan di brackish water), dan kura-kura berkepala tiga yang bernama Myrtle, Squirtle, dan Thirdle.

“Ketika saya pertama kali melihat seekor hewan berkepala dua hidup, itu membuat saya sadar bahwa mereka seperti makhluk mitologis, tapi mereka beneran nyata,” kata Todd. ** Baca juga: Luncurkan Diri dengan Roket, Mike Ingin Buktikan Bumi Itu Datar

Tidak hanya merogoh kocek dalam-dalam, untuk mendapatkan makhluk unik tersebut Ray pun harus bekerja ekstra. Hobi langka memang butuh pengorbanan.(ilj/bbs)