oleh

Polres Lebak Sebar Personel saat Natal dan Tahun Baru, Jaga Tempat Ibadah hingga Objek Wisata

image_pdfimage_print

Kabar6-Tidak kurang seratus personel bakal diterjunkan oleh Polres Lebak untuk menjaga tempat-tempat ramai saat Natal dan tahun baru.

Kapolres Lebak AKBP Suyono mengatakan, tempat ibadah dan objek wisata menjadi titik prioritas penjagaan polisi.

“Tempat keramaian seperti tempat ibadah dan wisata jadi prioritas dalam penjagaan ini. Selain itu operasi penyakit masyarakat secara rutin terus dilakukan,” kata Suyono kepada wartawan, Senin (18/12/2023).

Selain itu, untuk memberikan keamanan dan rasa nyaman kepada masyarakat, petugas juga mendirikan dua pos pelayanan di Stasiun Rangkasbitung dan Maja serta lima pos pengaman di Alun-alun Rangkasbitung, pintu Tol Rangkasbitung, Gereja Pasundan, Gereja Pantekosta, dan Gereja Santa Maria Tak Bernoda.

Pos juga didirikan di objek wisata pemandian air panas Cipanas, Gunung Luhur Cibeber, Ranggawulung Curug Bitung, Saba Budaya Baduy Leuwidamar, Pantai Sawarna Bayah, Pantai Kalapa Warna Panggarangan, Pantai Bagedur Malingping, dan Tanjung Panto Wanasalam.

**Baca Juga: TKD AMIN di Banten Tak Yakin ada Capres Menang Satu Putaran: Kecuali Pak Anies

“Pos-pos pengaman yang disiagakan baik di wilayah kita maupun di tempat wisata di Lebak Selatan. Untuk kerawanan itu bencana longsor di Lebak Selatan,” ujar dia.

Kabag Ops Polres Lebak Kompol Eddy Prasetyo Hermawan menambahkan, pengamanan tersebut masuk dalam Operasi Lilin yang pelaksanaannya mulai mulaintanggal 22 Desember 2023 hingga 2 Januari 2024.

“Setiap rangkaian kegiatan ibadah pada perayaan natal akan kita jaga,” kata Eddy.

Kata Eddy, Polres Lebak akan memberlakukan rekayasa lalu lintas jika terjadi kepadatan kendaraan selama libur Natal dan tahun baru.

Dari arah Leuwidamar ke Jalam Maulana Hasanuddin menuju Mandala, dari Mandala ke Jalan Multatuli akan dialihkan ke Jalan Patih Derus.

“Pusat keramaian di Citra Maja Raya juga akan dilakukan rekayasa lalu lintas apabila terjadi kepadatan, begitu pun di wilayah Selatan seperti Malingping,” katanya.(Nda)

Print Friendly, PDF & Email