oleh

Nikita Mirzani Terapi Tulang Leher di RSUD Serang

image_pdfimage_print

Kabar6-Mengeluh sakit di tulang lehernya, selebritas Nikita Mirzani menjalani terapi dan pengobatan di RSUD Serang, pada Selasa siang, 13 Desember 2022. Meski tak bertemu dokter, Nyai mendapatkan pelayanan dari perawat di rumah sakit tersebut.

Ke depan, Niki akan rajin menjalani perawatan medis di RSUD Serang dan berencana mengikuti jadwal praktek dokter pada Kamis dan Sabtu.

“Cuma terapi aja, dokternya adanya hari Kamis kalau enggak Sabtu, yang bakal jelasin CT Scannya itu. Yang dirasain ini leher enggak bisa nengok ke sini (kiri), karena ada tulang kecil karena pengapuran. (Sakit pastinya) nanti aja dokter yang jelasin ya,” ujar Nikita Mirzani, di RSUD Serang, Selasa (13/12/2022).

Niki mengaku menangis saat bertemu putra bungsunya, Arkana, di sela-sela persidangan. Tangisan itu merupakan ekspresi rasa rindu dia kepada anaknya, yang sulit bertemu semenjak berada di penjara.

“Kemarin nangis karena namanya kangen anak. Tapi aku mah enggak apa-apa, cuma kangen (anak) aja,” jelasnya.

**Baca Juga Nikita Mirzani Anggap Dito Mahendra Hebat Jika Hadir ke Persidangan

Untuk mengobati rasa sakit di leher Nikita Mirzani hanya bisa dilakukan dua metode, yakni terapi atau operasi. Menurut Fitri, ada tukang tumbuh di leher Niki, karena tulang lamanya sudah keropos. Namun untuk memastikannya, Fitri dan Nikita Mirzani, menunggu diagnosa dan saran dari dokter di RSUD Serang.

“Ada dua opsi yang harus dilakukan, yaitu terapi atau operasi. Karena yang lama udah keropos dan tulang berkembang atau apa saya takut salah ngomong. Yang jelas tadi ada tulang tumbuh lagi di leher Nikita,” ujar Fitri Salhuteru, ditempat yang sama, Selasa (13/12/2022). (Dhi)

Print Friendly, PDF & Email