oleh

Kesulitan Ekonomi, Pasangan di Tiongkok Ini Jual Bayi Lewat Online Sekira Rp77 Juta

image_pdfimage_print
Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs

Kabar6-Ada banyak cara yang dilakukan orang untuk mengatasi kesulitan ekonomi. Namun apa yang dilakukan pasangan suami istri di Tiongkok ini sungguh tidak terpuji. Lantaran terhimpit kesulitan ekonomi, pasangan yang tinggal di Yangzhou ini menyiapkan bayi mereka untuk dijual di QQ, layanan pesan instan populer di Tiongkok.

Mo Jicheng, adalah seorang ibu yang tega menjual bayi yang baru dilahirkannya dengan harga sekira Rp77 jutaan. Dikutip dari Wolipop, Jichen sempat menerima tawaran dari tiga keluarga di sekitar Changzhou dan Yancheng.

Diketahui, Jicheng akan memberikan bayinya untuk pasangan yang berasal dari Shanghai dengan harga Rp115 juta. Apes, polisi keburu menangkap wanita tersebut. Jicheng dan suaminya melakukan penipuan dengan mengambil pembayaran dari keluarga yang berada di Changzhou dan Yancheng.

“Saya berjanji akan menyerahkan bayi ini kepada siapa pun yang akan membayar gizi atau mengadopsinya,” ujar Jicheng. ** Baca juga: Tidak Masuk Akal, Ini 3 Cara Memasak Hewan Paling Sadis di Dunia

Di Tiongkok, menjual bayi untuk keuntungan adalah ilegal dan merupakan salah satu bentuk perdagangan anak. Sementara itu platform online seperti QQ telah menjadi sarang bisnis yang sangat baik untuk industri tersebut.

Mengadopsi anak secara legal di Tiongkok membutuhkan persyaratan yang rumit dan panjang. Hal tersebut menyebabkan penawaran adopsi di QQ menjadi pilihan terbaik yang dapat dilakukan keluarga yang malas mengikuti aturan tersebut.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email