oleh

Ilmuwan Siap Membuat Pria Hamil

image_pdfimage_print

Kabar6-Dr. Richard Paulson, ahli kesuburan yang menjabat sebagai Presiden dari American Society for Reproductive Medicine, mengklaim bahwa ilmu pengetahuan sudah siap untuk membuat kehamilan pada pria. Artinya tidak lama lagi para wanita transgender akan bisa menjalani kehamilan layaknya wanita normal.

Dalam pertemuan tahunan yang diadakan ASRM di San Antonio, Texas, seperti dilansir rt.com, Paulson mengatakan bahwa tidak ada alasan anatomi yang membuat rahim tidak bisa ditanamkan ke tubuh pria.

“Anda bisa melakukannya besok. Akan ada tantangan tambahan, tapi saya tidak melihat adanya masalah rumit yang akan menghalangi proses tersebut,” urai Paulson yangmenekankan bahwa ini masih merupakan prosedur yang rumit.

Sekalipun bersikeras ada banyak ruang bagi rahim untuk dipindahkan ke tubuh pria, Paulson mengakui bahwa kelahiran alami tidak akan mungkin dilakukan oleh pria. Embrio harus ditanamkan dan operasi caesar tetap diperlukan untuk melahirkan bayi. Kemungkinan juga bahwa hormon harus diberikan kepada pasien untuk meniru perubahan yang terjadi selama kehamilan.

“Saya secara pribadi menduga akan ada wanita trans yang ingin memiliki rahim dan kemungkinan akan mendapatkannya dengan cara transplantasi,” ujarnya

Bayi pertama dari transplantasi rahim lahir pada 2014, setelah seorang wanita berusia 36 tahun yang lahir tanpa rahim, menerima rahim yang disumbangkan dari seorang teman berusia 60 tahun. Saat ini sudah ada delapan anak di seluruh dunia yang lahir dari transplantasi rahim. ** Baca juga: Bbrrr… Selama 6 Jam Pria Ini Terkunci dalam Lemari Pendingin Bir

Wow…(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email