Hal tersebut disampaikan Kapolri saat menjadi inspektur upacara pada Hari Ulang Tahun (HUT) ke-65 Polairud di Markas Korps Direktorat Polisi Udara Baharkam Polri, Pondok Cabe, Pamulang, Tangerang Selatan (Tangsel), Selasa (1/12/2015).
Dalam peringatan HUT ke-65 ini, Polairud Polri mengambil tema melalui revolusi mental Polairud siap memantapkan solidaritas dan profesionalisme guna mewujudkan indonesia sebagai poros maritim dunia.
“Memasuki usia ke 65 sudah seharusnya kita memanfaatkan momentum ini untuk melakukan evaluasi dan instrospeksi untuk seluruh kinerja yang sudah dilaksanakan Polairud selama ini dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat, bangsa dan negara,” kata Badrodin.
Dikatakan Badrodin , selama 65 tahun Polairud sudah dihadapkan pada tantangan ancaman dan tugas yang tidak ringan. Badrodin menganggap bahwa tantangan, ancaman, dan tugas yang berat tersebut harus mampu memperkaya dan memperkuat nilai-nilai perjuangan satuan. ** Baca juga: Bupati Zaki Dampingi Puan Maharani Resmian Paviliun B RSU Siloam
“Perlu disadari bahwa dinamika itu merupakan bagian dari proses perjalanan Polairud yang justru akan menempa, memperkaya dan memperkuat nilai-nilai perjuangan satuan dalam rangka memajukan organisasi Polri secara keseluruhan,” ungkapnya.(cep)