oleh

Beredar Video Penampakan Bigfoot di Pegunungan Amerika

image_pdfimage_print

Kabar6-Beberapa waktu lalu sebuah video beredar memperlihatkan penampakan Bigfoot, direkam oleh penumpang kereta, Shannon Parker dan Stetson Parker, yang melewati San Juan National Forest di Colorado, Amerika Serikat (AS).

Bigfoot, arti harfiah ‘kaki besar’, adalah nama bagi makhluk misterius mirip kera yang menghuni hutan-hutan di kawasan Barat Daya Pasifik, Amerika Utara.

Dalam cuplikan video yang diposting pada laman Facebook dan Twitter, melansir 9news, jelas terlihat makhluk yang tak teridentifikasi sedang berjalan di lereng pegunungan berbatu. Makhluk berbulu itu berjalan selayaknya manusia dan berjongkok. Bukti yang diambil sangatlah jelas karena direkam pada siang bolong.

Shannon mengaku bahwa saat itu tanggal 8 Oktober 2023, Stetson sedang melakukan perjalanan kereta dari Silverton ke Durango. Shannon lantas meminta suaminya mencari rusa di pegunungan untuk dipotret. Begitu mereka melewati pegunungan, Stetson melihat sesuatu sedang bergerak dan berpikir bahwa itu Bigfoot.

“Dari ratusan penumpang kereta, tiga atau empat dari kita benar-benar melihatnya, seperti yang Stetson katakan di video, makhluk Bigfoot yang selalu sulit ditangkap!” terang Shannon.

Cuplikan video tersebut viral dan tersebar di berbagai platform medsos dan telah memancing perdebatan. Ada yang benar-benar percaya bahwa itu Bigfoot, ada juga yang berpikir bahwa itu hanyalah manusia yang mengenakan kostum.

Shannon telah berbicara dengan kondektur kereta yang mengaku bahwa ia tidak pernah melihat hal serupa sebelumnya. Tapi ia memang telah melihat berbagai macam hal di luar nalar saat sedang menjelajah pegunungan bersalju tersebut.

“Mungkin tingginya 2-2,5 meter ke atas. Perawakannya mirip dengan manusia di pegunungan. Makhluk ini seperti sedang berkamuflase saat berjongkok,” terang Shannon.

Disebutkan, Shannon yang sebelumnya telah percaya dengan Bigfoot, sekarang menjadi lebih yakin bahwa keberadaan Bigfoot benar adanya.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email