oleh

Aldebaran Dinobatkan Jadi Kucing Tertinggi di Dunia

image_pdfimage_print
Aldebaran, kucing yang gagah.(Mlive)
Aldebaran, kucing yang gagah.(Mlive)

Kabar6-Guinness World Record menobatkan Arcturus Aldebaran sebagai kucing tertinggi di dunia. Hewan peliharaan milik Will Powers ini memiliki tinggi 48 cm. Sebelumnya, Cygnus, kucing milik Will yang lain, juga mendapatkan predikat sebagai kucing dengan ekor terpanjang di dunia yaitu 43 cm.

Arcturus Aldebaran, dilansir Mlive, merupakan jenis kucing Savannah asal Southfield, Michigan, Amerika Serikat, yang tinggal di di Farmington Hills bersama Will dan Lauren Powers.

Jadi kucing tertnggi di dunia.(Mlive)
Jadi kucing tertnggi di dunia.(Mlive)

Kucing peliharaannya itu, dikatakan Will, dapat tumbuh besar hingga berusia lima tahun. Menurut Will, kedua kucing miliknyakini berusia sekira dua tahun. Karena itu, ia akan terus berusaha membuat Arcturus Aldebaran menjadi semakin besar tiap tahunnya.

Ditambahkan, orang sering ingin berfoto dengan kucing miliknya, sehingga Will pun meminta mereka untuk menyumbang demi tempat penampungan hewan lucu itu. ** Baca juga: Teknik Baru, Sadiq Cukur Rambut Pelanggan Gunakan 15 Gunting

Dengan dinobatkannya Aldebaran menjadi kucing tertinggi, artinya Will Powers menjadi pemilik hewan peliharaan yang mempunyai dua kucing pemecah rekor. Wow…(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email