oleh

Rumah Janda Dua Anak Tetangga Wabup Tangerang Roboh, Butuh Bantuan Dermawan

image_pdfimage_print

Kabar6-Dewi Wulansari (20), warga Kampung Leuweung Gede, RT04/05, Desa Parahu, Kecamatan Sukamulya, Kabupaten Tangerang, sangat membutuhkan uluran tangan dari para dermawan dan pemerintah daerah setempat.

Pasalnya, sejak satu tahun terakhir janda dua anak ini hanya bisa menunggu belas kasih dari tetangganya, karena rumah reyot peninggalan dari neneknya telah roboh hingga rata dengan tanah.

Mirisnya, dalam menjalani harinya wanita muda pengangguran yang tinggal tak jauh dari lokasi rumah pribadi Wakil Bupati Tangerang Mad Romli ini cuma bisa menumpang tidur di rumah tetangga, akibat ketiadaan biaya untuk mengontrak.

“Dulu dia tinggal dirumah rumah reyot warisan dari neneknya, kalau hujan pada bocor. Sekarang kondisinya makin memprihatinkan karena rumah yang ditempatinya hampir setahun ini sudah roboh hingga rata dengan tanah,” ungkap Jaro Samlawi, tokoh masyarakat setempat, kepada Kabar6.com, Kamis (29/09/2022).

Menurutnya, warga saat ini telah berupaya membantu membangun kembali rumah Dewi dengan biaya seadanya dari hasil patungan.

Dana yang terkumpul itu kemudian dibelikan bahan material jenis bambu untuk digunakan sebagai tiang rumah.

“Sekarang kita baru bisa bikin rangkanya saja dari bambu, sedangkan untuk atap dan dinding masih tunggu bantuan dari para dermawan. Sebenarnya lokasi rumahnya enggak jauh dari rumah Pak Wakil Bupati Haji Ombi, cuma beda kejaroan saja,” katanya.

**Baca juga: 5 Hari Reses Anggota DPRD Kabupaten Tangerang Habiskan Anggaran Rp1,7 Miliar

Untuk menyelesaikan pembangunan rumah tersebut, kata dia, warga sangat berharap adanya bantuan dari Pemerintah Kabupaten Tangerang, supaya Dewi bisa segera menikmati hidup dirumah yang layak huni.

“Harapan saya minta dibangunkan aja rumah layak huni, karena warga tidak sepenuhnya bisa bantu. Kasian lihatnya dia makan minum dari tetangganya saja, kadang bantu- bantu nyuci gosok pakaian tetangganya,” ujarnya.(Tim K6)

Print Friendly, PDF & Email