oleh

Polsek Pamulang Desak Pemkot Nyalakan PJU

image_pdfimage_print

Kabar6-Kepolisian Sektor (Polsek) Metro Pamulang, Kota Tangerang Selatan (Tangsel) mendesak Pemerintah Kota (Pemkot) melalui Dinas Kebersihan Pertamanan dan Pemakaman (DKPP) untuk mengoptimalkan keberadaan Penerangan Jalan Umum (PJU).

Berdasarkan pengamatan Kabar6.com di lapangan, di sejumlah ruas jalan di Kecamatan Pamulang, masih banyak lampu PJU yang mati dan kondisi tersebut menjadi kekhawatiran masyarakat karena tengah marak aksi begal kendaraan bermotor.

Menurut Kapolsek Metro Pamulang Komisaris Dody Ferdinand, pihaknya meminta kepada Pemkot Tangsel melalui DKPP selaku dinas terkait untuk memperhatikan keberadaan lampu PJU karena kondisi jalan yang gelap akan dimanfaatkan oleh para pelaku tindak kejahatan untuk melaksanakan aksinya. 

“Kami meminta DKPP Tangsel memperhatikan lampu PJU, jangan sampai terjadi hal-hal yang tidak diinginkan di wilayah hukum kami, apalagi saat ini tengah marak aksi begal kendaraan bermotor,” kata Dody kepada Kabar6 usai melakukan razia kendaraan bermotor di depan Pacuan Kuda Pamulang, Sabtu (28/02/2015).

Ditemui di lokasi razia, Andi, salah seorang pengendara motor membenarkan, kondisi lampu PJU yang gelap saat malam hari membuat beberapa wilayah Pamulang menjadi rawan terjadinya aksi kejahatan. **Baca juga: Masih Ada Calo Dalam Pengurusan Kartu BPJS di Tangsel.

“Masa sih lampu PJU selalu mati saat malam hari, kan anggaran DKPP Tangsel setahu saja cukup besar dan saya merasa aman bila Polsek Pamulang melakukan razia, jadi ketika pulang larut malam tidak akan takut terhadap aksi begal,” pungkas pria warga Reni Jaya Pamulang ini.(ard)

Print Friendly, PDF & Email