oleh

Murah Meriah, Bayam Berikan 6 Manfaat yang Menakjubkan

image_pdfimage_print

Kabar6-Bayam merupakan sayuran dengan kalori sangat rendah, tinggi serat serta kaya sejumlah nutrisi penting. Meskipun harganya terbilang murah, bayam masuk kategori makanan super di antara jenis sayuran lain.

Sayuran yang satu ini juga menjadi sumber potasium, zat besi, magnesium dan vitamin A,K,D dan E. Melansir Healthmeup, ini enam manfaat bayam yang menakjubkan:

1. Cegah kanker
Bayam mengandung flavonoid yang diketahui sebagai zat anti kanker. Flavonoid dapat memperlambat pembelahan sel pada bagian perut manusia dan juga dapat memperkecil sel kanker pada kanker kulit. Bayam juga diketahui dapat melindungi tubuh dari kanker prostat.

2. Kesehatan mata
Karotenoid di dalam bayam seperti lutein dan zeaxanthin dapat membantu menjaga kesehatan mata. Karotenoid ini dapat mencegah terjadinya berbagai gangguan mata seperti degenerasi makula, fotofobia, dan katarak.

3. Kesehatan tulang
Bayam merupakan sumber vitamin K, kalsium dan magnesium. Nutrisi ini sangat penting untuk kesehatan tulang.

4. Kesehatan kulit
Kandungan vitamin A yang terkandung dalam bayam dapat melembapkan kulit di bagian epidermis sehingga dapat melawan melawan berbagai penyakit kulit seperti jerawat, keriput.

5. Tingkatkan imunitas tubuh
Dengan memakan bayam akan meningkatkan kadar sel darah putih sehingga imunitas tubuh Anda juga akan meningkat. Sel darah putih akan melawan infeksi yang masuk ke dalam tubuh.

6. Lawan kelelahan
Bayam mempunyai efek yang lebih baik dibandingkan kafein. Mengonsumsi bayam juga dapat meningkatkan energi tubuh karena sayuran ini dapat meningkatkan peredaran oksigen dalam tubuh. ** Baca juga: Cara Tepat Kenali Program Penurunan Berat Badan yang Sehat

Yuk, masukkan bayam menjadi menu andalan Anda.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email