oleh

Kantor Pos Rangkasbitung Dipenuhi Warga Cairkan Bansos Rp600 Ribu

image_pdfimage_print

Kabar6-Ratusan warga Desa Margajaya, Kecamatan Cimarga, Kabupaten Lebak yang terdata sebagai warga terdampak Covid-19 menerima bantuan sosial tunai (BST) Rp600 ribu, di kantor Pos Rangkasbitung, Kamis (7/5/2020).

Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Lebak Eka Dharmana Putra, mengatakan, ratusan penerima BST tersebut merupakan warga di luar data terpadu kesejahteraan sosial (DTKS). Jumlahnya, sebanyak 39.100 keluarga (KK).

“Ini yang cair mulai hari ini dilaunching oleh Pak Wakil Bupati dan kami targetkan penyalurannya bisa selesai dalam waktu 12 hari,” kata Eka kepada Kabar6.com.

Eka mengatakan, total usulan keluarga baik yang terdapat di dalam DTKS maupun non DTKS jumlahnya sebanyak 132.318 keluarga yang keseluruhan diakomodir oleh Kementerian Sosial (Kemensos).

“Nanti gelombang atau tahapan (Penyaluran) berikutnya itu adalah sisa dari usulan kita. Jadi kami Pemkab Lebak mengucapkan terima kasih karena Kemensos yang telah mengakomodir dan kami juga menunggu bantuan dari provinsi, mudah-mudahan segera cair,” papar Eka.

**Baca juga: Nge-charge Baterai Ponsel, Remaja di Lebak Tewas Kesetrum.

Jadi kata dia, masyarakat yang terdampak Covid-19 tidak perlu khawatir tidak mendapat BST. Karena anggaran bantuan sosial dampak Covid-19 disiapkan dari pusat, daerah hingga desa.

“Pemerintah sudah memproteksi dari 4 sumber. Apabila tidak tercover oleh Kemensos ada bantuan provinsi, lalu jika dari provinsi sudah penuh bisa dicover kabupaten, kalau seandainya ada keluarga yang juga tidak tercover dari kabupaten ada BLT Dana Desa,” jelas Eka.(Nda)

Print Friendly, PDF & Email