oleh

Jasa Raharja Siapkan 500 Tiket Mudik Gratis, Ini Syaratnya

image_pdfimage_print
Posko pendaftaran mudik gratis ala Jasa Raharja Banten.(zis)

Kabar6-Perusahaan plat merah Jasa Raharja Provinsi Banten menggelar mudik gratis jelang Lebaran 2016. Mudik gratis ini, bertujuan untuk mengurangi kemacetan dan angka kecelakaan lalu lintas pada saat mudik.

“Kami sediakan tiket bus mudik gratis sebanyak 500 tiket. Kalau tiket kereta api sudah kami tutup,” kata Kepala Jasa Raharja Banten Ari Tjharyono kepada Kabar6.com, ditemui di terminal Pakupatan Serang, Selasa (14/6/2016).

Tiket gratis ini, bisa didapatkan dengan persyaratan KTP dan SIM C yang masih berlaku atas nama sendiri (pendaftar) dan nama KTP dan SIM C harus sama.

Syarat lain, STNK sepeda motor, Kartu Keluarga (KK) atau Surat Nikah atau Akta Lahir (salah satu) atau identitas seperti kartu pelajar bagi yang belum punya KTP. **Baca juga: Mie Instan Kadaluarsa “Dijual” di Giant Alam Sutera.

“Persyaratan ini untuk menghindari calo. Kalau nggak begitu, bisa saja para oknum calo menjualbelikan tiket kepada orang yang akan mudik,” kata Ari. **Baca juga: Duh, 84 Ribu Plat Nomor Sepeda Motor di Banten Belum Dicetak.

Dalam program mudik gratis ini, setidaknya ada 40 tujuan dan rute kota yang akan dituju. Antara lain; Bandar Lampung, Kuningan, Tasikmalaya, Ciamis, Cilacap, Kebumen, Yogyakarta, Wonosari, Pacitan, Ponorogo, Cirebon, Tegal, Pemalang, Pekalongan, Semarang, Salatiga, Solo, Klaten, Wonogiri, Sragen. **Baca juga: Pemkot Serang Tetap Sweeping Warung Makan Saat Ramadhan.

Juga Ngawi, Madiun, Pasuruan, Blitar, Malang, Jepara, Tuban, Surabaya, Pati, Blora, Bojonegoro, Lamongan, Gresik, Purwokerto, Wonosobo dan Magelang.(zis)

Print Friendly, PDF & Email