oleh

Cerita Lirih Pedagang Pasar Kutabumi Usai Diserang Ratusan Preman

image_pdfimage_print

Kabar6-Pedagang Pasar Kutabumi, Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang mengangkut barang dagangannya usai diserang preman, pada Minggu, (25/9/2023) sore kemarin. Mereka dirundung rasa cemas ada aksi intimidasi lagi.

“Kami takut kalau barang dagangan kita hancur dan dibakar akibat penyerangan susulan,” ungkap Anita, pedagang Pasar Kutabumi di lokasi, Senin (24/9/2023)

Pedagang pakaian itu mengatakan, barang dagangan segera dibawa ke kediamannya masing-masing. Ada juga pedagang yang masih menempati lapak dagangannya bentuk penolakan terhadap revitalisasi Pasar.

“Ini barang-barangnya mau dibawa pulang ke rumah takut nanti dibakar. nanti kita rugi, karana tadi tindakan preman itu sudah tidak ada perikemanusiaan,” ucap Anita.

Sebelum adanya penyerangan preman, para pedagang Pasar Kutabumi mendapatkan intimidasi. Pedagang didesak untuk segera meninggalkan lapak dagangannya.

**Baca Juga: Kapolresta Tangerang Sebut Cari Dalang Bentrokan di Pasar Kutabumi 

“Ini gimana anak kita mau makan, sekolah, dan kebutuhan sehari-hari kalau kita ga dagang seperti ini, kita juga dapat ancaman untuk meninggalkan pasar,” katanya.

Anita bilang dalam insiden kemarin lapak pedagang yang berada di dalam dihancurkan menggunakan palu godam oleh preman bayaran. Sementara depan pasar diletakan tumpukan batu kali sebagai simbol revitalisasi Pasar Kutabumi segara dilaksanakan.

Sebanyak 10 pedagang terluka akibat diserang preman. Empat pedagangdi antaranya mengalami luka serius sehingga dilarikan ke RSUD Balaraja.

Sementara itu beberapa pedagang juga mengaku dijarah dagangannya hingga uang para pedagang lenyap digondol preman.(Rez)

Print Friendly, PDF & Email