oleh

5.171 Warga di Lebak Sudah Terima BLT Dampak Covid-19

image_pdfimage_print

Kabar6-Kementerian Sosial (Kemensos) rupanya sudah mentransfer bantuan langsung tunai (BLT) sebagai dampak pandemi Covid-19 kepada masyarakat di Kabupaten Lebak. Penerima merupakan warga yang terdata dalam data terpadu kesejahteraan sosial (DTKS).

“Jadi gini, kemarin di tahap pertama, Kemensos rupanya membagikan kepada warga yang ada di dalam DTKS yang punya rekening. Di Lebak jumlahnya 5.717 orang,” kata Sekretaris Dinsos Lebak, Kusbandriyo saat dihubungi Kabar6.com, Senin (4/5/2020).

Kusbandriyo menyebut, 5.717 penerima itu sudah termasuk di dalam data 132 ribu keluarga calon penerima Bansos yang sebelumnya telah diajukan Pemkab Lebak ke Kemensos.

“Dari DTKS itu dicari nomor rekening yang ada di Bank Himbara (Bank Milik Negara) yang masuk dalam DTKS. Ditemukan lah mungkin 5.717 itu memiliki rekening dan langsung ditransfer, jadi ini di seluruh Indonesia ya,” ujarnya.

**Baca juga: Daftar UMKM Penerima Bantuan Covid-19 di Lebak Masih Disusun.

“Langsung masuk ke rekening masing-masing. Kami juga tidak tahu bagaimana mekanismenya mereka dapat nomor rekening, tiba-tiba ada surat dari Kemensos yang menerangkan bahwa 5.717 warga Lebak sudah dikirim BLTnya,” papar Kusbandriyo.

Namun untuk pagu pada bulan berikutnya, mekanisme penyaluran 5.717 penerima itu akan mengikuti dengan penyaluran penerima BLT yang lain.

“Nilainya sama Rp600 ribu per bulan. Tetapi untuk pagu bulan depan pencairannya akan melalui kantor Pos mengikuti dengan penyaluran yang lain,” katanya.(Nda)

Print Friendly, PDF & Email