oleh

Terjadi Ledakan, Pasien IGD Eka Hospital BSD Dievakuasi

image_pdfimage_print

Kabar6-Salah satu ruangan di Instalasi Gawat Darurat (IGD) Eka Hospital BSD, Serpong, Kota Tangerang Selatan (Tangsel) sempat terjadi ledakan sekitar pukul 05.00 WIB tadi. Sementara ini ledakan dari alat Uninterruptible Power Supply (UPS) atau penyedia cadangan listrik.

Pantauan kabar6.com di lokasi, sejumlah pasien di IGD terpaksa dievakuasi. Pasien dievakuasi ke dalam area pintu lobi Eka Hospital BSD.

“(Pasien) langsung dipindah ada percikan api langsung dipindah semua,” ungkap Kanit Reskrim Polsek Serpong, Inspektur Satu Dovie Eudy, Kamis (21/9/2023).

Ia pastikan di sekitar IGD Eka Hospital sudah steril dari pasien. Tim Gegana dan Puslabfor Polri masih melakukan olah tempat kejadian perkara.

**Baca Juga: Ledakan Terjadi di IGD Eka Hospital BSD Serpong

“Jadi aman tidak ada korban jiwa. Sekarang masih olah TKP memastikan bahan kimianya aman atau tidak,” tegas Dovie.

Petugas sekuriti Eka Hospital BSD yang piket tugas yang melihat percikan api langsung semprot menggunakan alat pemadam api ringan.

“Pada saat ledakan informasi yang kita dapat sekuriti langsung pindahkan pasein pasien yang di lantai bawah,” jelasnya.

Dovie bilang, olah TKP pihak kepolisian untuk memastikan bahwa situasi terkini aman kondisi ini tidak ada sabotase atau bahan kimia berbahaya.(yud)

Print Friendly, PDF & Email