1

Seperti ini Konsep Desain Terminal 4 Bandara Soekarno-Hatta

Kabar6.com

Kabar6-Ph. SVP of Head of Corporate Secretary and Legal AP II Achmad Rifai mengatakan konsep desain interior Terminal 4 Bandara Soekarno-Hatta yang sedang dalam persiapan pembangunan bertemakan futuristik. “Dan mengadopsi kebudayaan lokal,” ujarnya Jum’at (23/8/2019).

Di sisi teknologi informasi, kata Rifai, Terminal 4 juga memiliki konsep smart mobility, smart enviroment, dan smart security.

Dalam mendukung Smart Mobility Terminal 4 memiliki self-check in counter, self-baggage drop, dan sejumlah fasilitas lainnya.Terkait Smart Security, Terminal 4 dilengkapi full body scanner x-ray serta smart CCTV.

Sementara dengan Smart Environment, Terminal 4 menjadi ecogreen airport dilengkapi sejumlah fasilitas antara lain smart grid dan intelligent building management system.

“Kami juga membuat konsep khusus terkait dengan komersial di mana memperhatikan tenant flow management dan berorientasi kepada kepuasan pelanggan.”

“Keseluruhan konsep yang ada di Terminal 4 sangat memperhatikan seluruh proses seperti keberangkatan, check-in, kedatangan, transit, komersial, hingga transportasi publik dari dan ke terminal. Dilengkapi juga teknologi informasi terkini, Terminal 4 akan membawa harum nama Indonesia di tingkat global,” jelas Achmad Rifai.

Presiden Joko Widodo beberapa waktu lalu juga menaruh perhatian terhadap Terminal 4 saat berkunjung ke Soekarno-Hatta pada Juni 2019.

**Baca juga: Lahan Sudah Dikuasai, Terminal 4 Soekarno-Hatta Siap Dibangun.

Ketika itu, Presiden Jokowi meminta pembangunan Terminal 4 dimulai pada 2021 dan tuntas pada 2024.

“Ini sudah mulai gambar-gambar, desain sudah. Kita harapkan nanti di 2021 terminal yang keempat juga sudah di bangun lagi. Tiga tahun rampung. Sehingga total nantinya kita harapkan di sini bisa menampung 110 juta penumpang dengan plus terminal ke empat,” ucap Presiden Jokowi.

Setelah Terminal 4 berkapasitas 45 juta penumpang dibangun, lalu revitalisasi Terminal 1 dan 2 usai dengan kapasitas total 40 juta penumpang, ditambah dengan Terminal 3 berkapasitas 25 juta penumpang, maka Soekarno-Hatta secara keseluruhan memiliki kapasitas sekitar 110 juta penumpang per tahun. (GFM)




Dikira Hujan Besi Ternyata Kepingan Pesawat yang Berjatuhan dari Langit Italia

Kabar6-Sebuah insiden mengerikan menimpa pesawat Boeing 787 saat lepas landas dari bandara Fiumicino Roma (Leonaro da Vinci), Italia.

Sewaktu berada di atas, kepingan-kepingan pesawat berjatuhan menimpa pemukiman penduduk yang digambarkan seperti hujan besi.

Dilaporkan, ratusan kepingan pesawat Boeing 787 seukuran kerikil yang berjatuhan itu menyebabkan kerusakan pada banyak rumah, mobil dan melukai setidaknya satu orang.

Pesawat tersebut, melansir mirror.co.uk, diketahui berasal dari maskapai Norwegian yang lepas landas dari Bandara Leonardo da Vinci menuju Los Angeles, Amerika Serikat (AS). Disebutkan, sesaat kemudian burung besi tadi putar balik ke bandara asal karena masalah teknis.

Sebagian besar kepingan pesawat berjatuhan di sekitar wilayah Isola Sacra dan mengotori kebun warga. “Itu seperti peluru. Kemeja saya terbakar!,” kata salah seorang saksi mata.

Sementara saksi mata lain menambahkan, “Itu tampak seperti hujan es yang kuat, tetapi cuaca cerah. Saya pergi ke balkon dan melihat itu adalah badai baja dan besi. Saya berteriak dan berlari ke dalam rumah.”

Menurut sumber pemerintah kota, sebanyak 25 mobil dan 12 rumah rusak. Sementara kepingan-kepingan pesawat itu disebutkan sebagian besar berukuran 10-20 centimeter.

Wali Kota Esterino Montino mengonfirmasi insiden itu melalui sebuah pernyataan di halaman akun Facebook miliknya, dan menyerukan tindakan secepatnya untuk menghindari bahaya lebih lanjut. ** Baca juga: Seorang Pria Lakukan Aksi Nekat dengan Kemudikan Mobil ke Arah Laut

“Sekira pukul 16.40 pada hari Sabtu, sebuah pesawat yang lepas landas dari bandara Leonardo da Vinci mengalami kerusakan dan harus kembali. Namun, selama kerusakan itu, pesawat kehilangan potongan logam yang jatuh dengan kecepatan tinggi ke tanah, di Via Mariotti di Isola Sacra,” demikian tulis Wali Kota Esterino Montino.

Waduh, bagaimana rasanya tertimpa kepingan pesawat yang jatuh dari udara, ya? (ilj/bbs)




Sengketa Lahan Bandara Soekarno-Hatta, Hari ini Aksi Warga Berlanjut

Kabar6.com

Kabar6-Ratusan warga desa Rawarengas, Kecamatan Teluknaga, Kabupaten Tangerang melanjutkan aksi tuntut pembayaran ganti rugi lahan runway 3 Bandara Soekarno-Hatta, hari ini Senin (1/7/2019).

“Kami gelar aksi di pintu M1 bandara dan selanjutnya Pengadilan Negeri Tangerang,” ujar koordinator aksi, Wawan Setiawan.

Wawan mengatakan aksi hari ini adalah tindaklanjut dari aksi warga sebelumnya yang selama lima hari sejak 24-28 Juni 2019 melakulan blokir jalan, bakar ban bekas dan menaikan layangan di sekitar Bandara Soekarno-Hatta. Aksi ini dilakukan terkait tuntutan mereka agar lahan dan bangunan mereka dibayar.

**Baca juga: Bupati Zaki Minta Warga Hentikan Aksi Naikan Layangan di Bandara Soekarno-Hatta.

Ratusan warga desa Rawarengas hingga kini masih bertahan karena belum menerima ganti rugi atas bidang tanah dan rumah mereka yang tergusur proyek perluasan Bandara Soekarno-Hatta tersebut. Seperti di RW 15, saat ini 145 kepala keluarga atau 750 jiwa masih bertahan.

Belakangan diketahui jika lahan yang mereka tempati tersebut berstatus sengketa karena diklaim beberapa warga. Alhasil, uang ganti rugi mereka tertahan karena dikonsinyasi atau dititipkan ke Pengadilan Negeri Tangerang. (GFM)




Di Bandara Bologna Pemandu Pesawat Gunakan Lamborghini

Kabar6-Taxiway adalah jalan penghubung antara landas pacu dengan pelataran pesawat (apron), kandang pesawat (hangar), terminal, atau fasilitas lainnya di sebuah bandar udara. Di sini dibutuhkan pemandu pesawat.

Di bandara besar, pemandu pesawat biasanya menggunakan mobil kecil. Namun, melansir PressFrom, bandara di Bologna, Italia, pemandu pesawat menggunakan Lamborghini Huracan. Dari laman Instagram @lamborghini disebutkan bahwa satu unit Huracan disediakan untuk mengarahkan pilot menuju jalur yang benar. Model yang digunakan memiliki spesifikasi penggerak roda belakang.

Mesin 5.200cc 10 silinder yang terpasang di bagian belakang mobil, bisa mengeluarkan tenaga sebesar 600 daya kuda dan torsi 600 Newton meter. Namun, hanya sebagian kecil dari tenaga itu yang bakal dimanfaatkan. ** Baca juga: Sering Mual, Dokter Temukan 19 Empeng Bayi dalam Perut Seekor Anjing

Alasannya, pesawat terbang hanya diperbolehkan bergerak dalam kecepatan rendah, saat berada di darat. Penggunaan Huracan hanyalah sebagai daya tarik dari bandara tersebut, sekaligus mempromosikan mobil kencang itu.(ilj/bbs)




Pemkab Lebak Berharap Sebelum Lebaran Bus Damri Rangkasbitung-Bandara Beroperasi

Kabar6-Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebak berharap, bus Damri dari Rangkasbitung menuju Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) sudah bisa beroperasi melayani masyarakat sebelum Lebaran.

“Karena tingkat kebutuhan masyarakat terhadap transportasi menjelang Lebaran pasti tinggi, jadi harapan Ibu Bupati sebelum Lebaran sudah bisa melayani masyarakat,” kata Kepala Dishub Lebak, Sumardi, Minggu (19/5/2019).

Sumardi mengatakan, Dishub menindaklanjuti surat yang dikirim Bupati Iti Octavia Jayabaya kepada Damri yang berharap tersedianya transportasi dari Rangkasbitung menuju Bandara.

“Beberapa kali kami bertemu dengan pihak Damri Cabang Serang. Dari pertemuan itu, Damri juga memiliki harapan yang sama dengan kami. Damri punya keinginan dan harapan rute ini bisa beroperasi sebelum Lebaran,” ungkap Sumardi.

**Baca juga: Lebaran 2019, Pengguna Tol Meningkat 40 Persen, Jasa Marga Siapkan Petugas.

Sumardi mengatakan, rencananya, pemberangkatan awal dari Alun-alun Rangkasbitung melalui Cikande. Sebelum memasuki tol akan ada check point di Swiss-Belinn Modern

“Untuk mengangkut penumpang dari Cikande, Maja, dan sekitarnya. Karena Damri tidak bisa naik turunkan penumpang di sembarang tempat,” jelasnya.

Sumardi memperkirakan, tarif bus Damri Rangkasbitung-Bandara dengan kendaraan yang dioperasionalkan berjenis Hiace tak lebih dari Rp100 ribu. “Kemungkinan di bawah Rp100 ribu.” (Nda)




Sensasi Baru, Kolam Renang dengan Pemandangan ke Landasan Pacu Bandara Internasional New York

Kabar6-Ada hal berbeda yang dapat dilihat 15 Mei mendatang. Penumpang yang terbang dari Bandara Internasional John F Kennedy di New York City bakal menyaksikan pemandangan baru, kolam renang di rooftoop TWA Hotel, di dekat landasan pacu bandara tersebut.

Kolam renang dengan panjang 19,5 meter tersebut, melansir Kompas, terinspirasi dari kolam di Hotel du Cap-Eden-Roc di Antibes. Hal yang unik, kolam tersebut dibangun menghadap langsung ke landasan pacu bandara. Selain itu, rooftop hotel juga dilengkapi dengan dek observasi di mana pengunjung bisa melihat panorama bandara hingga Teluk Jamaika. Kolam tersebut akan beroperasi sepanjang tahun. Dan khusus saat musim dingin, air dalam kolam dihangatkan hingga suhu 37,8 derajat Celsius.

“Kolam renang atap kami menyediakan tampilan landasan pacu JFK yang selaras dengan posisi air traffic controller,” jelas Tyler Morse, CEO dan Managing Partner dari pengembang MCR dan investor MORSE Development.

Ditambahkan, tidak ada tempat paling baik untuk melihat pesawat selain di tempat ini. Setiap terminal di bandara diubah menjadi kamar hotel yang mencakup 512 ruangan.

Terminal rancangan Eero Saarinen ini memiliki struktur unik dengan interior yang futuristik. Bangunan yang dibuka pada 1961 tersebut ditutup pada 2001 karena sudah tidak dapat digunakan untuk mengakomodasi ukuran pesawat yang lebih besar.

Kini bangunan bekas terminal tersebut didirikan hotel khusus untuk para pelancong, dengan nama TWA Hotel, yang dirancang oleh Raymond Loewy. Setiap terminal di bandara diubah menjadi kamar hotel yang mencakup 512 ruangan. Bahkan hotel ini pun memiliki restoran dengan koki berbintang Michelin, Jean-Georges Vongerichten.

Dalam area terminal juga terdapat sebuah pesawat Lockheed Constellation tahun 1958 diubah fungsinya menjadi sebuah lounge koktail. Tak hanya menyediakan ruangan kamar, hotel ini juga dilengkapi dengan ruang pertemuan dan acara seluas 46.451 meter persegi yang dapat menampung hingga 1.600 pengunjung. ** Baca juga: Kantor Polisi di Paris Tutup 2 Hari Gara-gara ‘Diserang’ Kutu

Wow…ide yang sangat kreatif.(ilj/bbs)




Kenang Pertemuan Pertama, Pasangan Pengantin Ini Gelar Resepsi Pernikahan di Bandara

Kabar6-Jika biasanya resepsi pernikahan digelar dalam gedung, museum, taman, atau bahkan di pinggir pantai, sepasang pengantin ini justru memilih lokasi tak biasa sebagai tempat mengikat janji.

Tempat yang dipilih adalah bandara atau airport. Bukan tanpa alasan, melansir nationalgeographic, hal ini dilakukan karena tempat pengambilan bagasi atau korsel di bandara tersebut adalah awal mula mereka bertemu. Disebutkan, pasangan pengantin bernama Michelle Belleau dan Ron Peterson ini bertemu pada April 12 tahun, ketika Belleau ditugaskan untuk menjemput seorang klien oleh atasannya di Bandara Internasional Cleveland Hopkins, Amerika Serikat. Ketika menunggu di korsel bagasi nomor enam itulah dia bertemu dengan Peterson yang tak lain adalah merupakan kliennya.

Selain tempat pertama kali bertemu, menurut keduanya tempat tersebut menjadi bagian penting karena hubungan jarak jauh yang mereka jalani selama bertahun-tahun. Ya, Belleau tinggal di Cleveland, sementara Peterseon menetap di Los Angeles.

Bandara Cleveland Hopkins pun menjadi tempat mereka melepas rindu, baik ketika bertemu kembali atau saat akan berpisah. “Tempat ini adalah tempat terbahagia dan tempat tersedih,” kata Belleau.

Belleau dan Peterson mengucapkan janji nikah di korsel bagasi dengan disaksikan oleh keluarga dan 125 orang teman mereka. Kartu ‘Save the date’ mereka didesain dengan bentuk tag bagasi pesawat, sementara undangan pernikahan dibuat dalam bentuk boarding pass.

Ide untuk menikah di tempat korsel bagasi ini merupakan usulan dari Peterson. Ia ingin mereka menikah di tempat pertama kali bertemu. Dan upacara pernikahan ini menjadi yang pertama terjadi di Bandara Internasional Cleveland Hopkins.

Meskipun pasangan ini sempat mengalami kesulitan mendapatkan perizinan, pihak bandara akhirnya memperbolehkan mereka melangsungkan upacara pernikahan di sana.

Menurut Belleau, pihak bandara sangat suportif, mereka setuju untuk memindahkan bagasi kedatangan penumpang ke korsel bagasi lain. Tidak hanya itu, pihak bandara bahkan membantu mereka mendekorasi lokasi upacara pernikahan. ** Baca juga: Gaya Hidup ‘Wah’ Kaum Berduit di Arab Saudi yang Bikin Takjub

Pesta pernikahan yang unik sekaligus tak terlupakan.(ilj/bbs)




Sengaja Tidak Cuci Kaki Sebulan Agar Bisa Selundupkan Narkoba

Kabar6-Trik yang dilakukan seorang pria asal Tiongkok bernama Yang (45) ini sungguh menjijikkan. Bagaimana tidak, ia sengaja tidak mencuci kaki selama sebulan, demi menyelundupkan 500 gram narkoba jenis yaba lewat bandara.

Aroma busuk kaki tersebut, melansir rt.com, memungkinkan sol untuk menyerap bakteri dan menyerap bau di dalamnya. Ketika tiba di Bandara Internasional Nanjing Lukou, Tiongkok, bau busuk kaki Yang tercium dari jarak 10 kaki, yang memungkinkannya berjalan bebas melalui pos pemeriksaan keamanan awal setelah mesin sinar-X gagal mendeteksi obat apa pun di dalam kopernya.

Apesnya, polisi ternyata telah menerima informasi tentang kemungkinan operasi penyelundupan narkoba sebelumnya, dan mendapati bahwa bau Yang mencurigakan. Setelah menghentikan Yang, polisi menggunakan gunting untuk memotong sepatu dan menemukan 10 paket obat-obatan Yaba di bawah sol. ** Baca juga: Apa Sebab Kucing Gemar Jatuhkan Barang dari Atas Meja?

Setelah memeriksa pria tersebut, penegak hukum mendapati fakta bahwa Yang menjadi kurir obat terlarang untuk melunasi hutang judi sebesar US$450.(ilj/bbs)




D’primahotel Bandara Tawarkan Diskon 25% Bagi Pemegang Boarding Pass Citilink Indonesia

Kabar6.com

Kabar6-Bekerjasama dengan Citilink Indonesia, d’primahotel Indonesia tawarkan program Boarding Pass True Value ( BPTV ). Dimana pemegang boarding pass Citilink Indonesia dapat menikmati diskon 25 persen untuk menginap di jaringan d’primahotel di Jakarta, Tangerang dan Medan.

Cukup dengan menunjukan boarding pass Citilink dan ID card saat check in, diskon 25 persen dapat dinikmati dari harga published rate (sudah termasuk sarapan pagi).

Dan berlaku untuk tipe kamar standard hingga tipe kamar deluxe di d’primahotel ITC Mangga Dua, d’primahotel WTC Mangga Dua, d’primahotel Melawai, d’primahotel Airport Jakarta 1, d’primahotel Airport Jakarta 2 dan d’primahotel Medan.

Boarding Pass berlaku untuk semua rute penerbangan Citilink dan berlaku hingga 14 hari sejak tanggal yang tertera di boarding pass.

“ Kami melihat peluang yang besar dari tingginya jumlah penumpang pesawat terbang di Indonesia. Didukung dengan jaringan d’primahotel yang berlokasi di kota-kota yang strategis, kami yakini program Boarding Pass True Value ( BPTV ) akan mendapatkan respond yang positif dari masyarakat Indonesia,“ ujar Widya Hapsari selaku Marketing Communication d’primahotel Indonesia, Senin (1/4/2019).

Selain dapat menikmati diskon 25 persen, bagi tamu yang menginap di d’primahotel Indonesia dapat menikmati berbagai benefit yang ditawarkan.

**Baca juga: Produk Tangsel, Umnia Dark Cokelat Sentuh Pasar Mancanegara.

Antara lain FREE shuttle dari dan menuju Bandara Soekarno—Hatta bagi tamu yang menginap di d’primahotel Airport Jakarta 1 dan d’primahotel Airport Jakarta 2.

Di d’primahotel Airport Jakarta 2 juga menawarkan fasilitas fitness center serta Walea Restaurant yang terletak di lantai dasar hotel. Selain itu, nikmati akses langsung menujung airport railink Medan bagi tamu yang menginap di d’primahotel Medan. (fit)




Seorang Pria Malaysia Ditangkap Karena Diduga Selundupkan Embrio Manusia

Kabar6-Seorang warga negara Malaysia diduga membawa embrio manusia hidup dalam tabung yang disembunyikan di koper miliknya beberapa waktu lalu. Hal ini membuat pihak berwenang di India menelusuri kemungkinan adanya jaringan penyelundupan embrio manusia hidup.

Pria yang ditangkap di bandara Mumbai ini, melansir BBC Indonesia, mengakui bahwa ini bukan pertama kalinya ia menyelundupkan embrio ke India. Pengakuan inilah yang kemudian menuntun para penyidik ke sebuah klinik bayi tabung (IVF) kelas atas di Mumbai. Namun klinik tersebut membantah keras bahwa mereka terlibat, menuding adanya upaya untuk menjebak mereka.

Dikatakan Rebecca Gonsalves, kuasa hukum Direktorat Intelijen Pendapatan (DRI) yang tengah menyelidiki kasus ini, pria Malaysia tadi mengatakan bahwa ia berencana membawa embrio tersebut ke klinik.

Sejumlah pesan teks yang mendukung klaimnya juga ditemukan. Tapi Dr Goral Gandhi, yang disebut sebagai ahli embriologi yang menjalankan klinik, mengatakan bahwa itu tidak benar.

“Pemohon tidak mengimpor embrio sebagai bagian dari bisnisnya,” kata Sujoy Kantawalla, pengacara pria tersebut. Ia kemudian menyalahkan ‘konspirasi yang digagas oleh sejumlah orang, yang mungkin termasuk pesaing.’

Diketahui, IVF yang semakin populer di India dalam beberapa tahun terakhir, adalah proses pembuahan sel telur di laboratorium dan kemudian ditanamkan ke dalam rahim. ** Baca juga: Mal di Tiongkok Tawarkan Sensasi Kontraksi Bersalin untuk Pria

Embrio dapat dibekukan dan disimpan selama beberapa tahun. Beberapa orang menyumbangkannya kepada pasangan lain yang ingin memiliki anak. Namun, mengimpor embrio ke India tanpa izin dari Dewan Penelitian Medis India adalah ilegal.(ilj/bbs)