oleh

Serapan Anggaran Tangsel Masih 58,5 Persen, Sekda: Sistem SIPD

image_pdfimage_print

Kabar6-Sekretaris Daerah Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Bambang Noertjahjo menanggapi serapan anggaran yang masih minim hingga akhir Oktober 2021 ini.

Menurutnya, keterlambatan itu dikarenakan beralihnya ke sistem baru Sistem Informasi Perangkat Daerah (SIPD) dari Sistem Informasi Manajemen Perencanaan, Penganggaran, dan Pelaporan (SIMRAL).

“Ini lebih ke arah sistem yang saat ini kita kan kemarin saat SIPD belum berjalan, dan sekarang masih juga berjalan secara penuh. Jadi kita dalam tahap pencairan itu biasanya sementara ini kita menggunakan 3 tahapan, manual, terus ke SIMRAL terus ke SIPD,” ujarnya di Balai Kota Tangsel, Ciputat, ditulis Rabu (3/11/2021).

Dirinya menerangkan, hal itu membuat adanya keterlambatan pencairan, sementara pekerjaan dan konstruksi tersebut sudah dilaksanakan. Sehingga, sebenarnya pekerjaan yang dilakukan sudah lebih dari pencairan yang baru 58,5 persen.

Lanjutnya, data tentang pekerjaan dan konstruksi yang sudah berjalan saat ini bisa di cek di masing-masing Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kota Tangsel.

**Baca juga: Antisipasi Banjir, DPU Tangsel Normalisasi Kali Ciputat

“Dan ini kita harapkan dalam bulan November ini, khususnya juga nanti biasanya akhir tahun kalau konstruksi, tapi kalau non konstruksi yang saat ini sudah banyak diajukan bisa segera dilakukan pencairan di November ini, dan itu pasti segera naik,” terangnya.

“Kalau dari sisi TAPD tentunya semakin, semakin banyak yang tidak dapat dilakukan dengan alasan yang benar tentunya, ini kan menjadi tabungan kita di tahun berikutnya. Tapi kalau kita bicara kinerja harusnya 100 persen,” tandasnya.(eka)

Print Friendly, PDF & Email