oleh

Pemkota Cilegon Siapkan Rp3 Miliar untuk Penanganan Covid-19 di APBD 2021

image_pdfimage_print

Kabar6-Pemerintah Kota (Pemkot) Cilegon Banten menyiapkan anggaran Rp3 miliar untuk penanganan Covid-19 dan pemulihan ekonomi dalam APBD tahun 2021. Sedangkan sumbernya dari anggaran Bantuan Tidak Terduga (BTT).

Wali Kota Cilegon Edi Ariadi mengatakan, anggaran Covid-19 di Kota Baja tahun 2020 ini sebesar Rp74 miliar dan masih tersisa 30 persen. Jika hingga akhir 2020 masih terdapat Silpa, maka akan dimasukkan ke dana penanganan corona tahun 2021.

“Kami siapkan dana untuk penanganan Covid-19 dari BTT di 2021 sebesar Rp3 miliar. Anggaran yang kami gelontorkan ini karena kondisi pademi Covid-19 belum mereda,” kata Edi saat rapat paripurna pengesahan APBD 2021 di gedung DPRD Cilegon, Banten, Selasa (3/11/2020).

Dana sebesar itu, kata Edi, bukan hanya untuk mengobati pasien corona, digunakan juga untuk memulihkan perekonomian masyarakat yang terdampak.

“Di 2021 arah kebijakan pembangunan fokus pada upaya-upaya pemulihan ekonomi sekaligus upaya reformasi untuk mengatasi masalah fundamental ekonomi jangka menengah dan jangka panjang sebagai dampak dari pandemi Covid-19 di 2020,” terang Edi yang juga Ketua DPD Nasdem Banten.

Lembaga eksekutif dan legislatif mengaku akan bekerjasama. Selain penanganan corona, pembangunan tahun 2021 di Kota Cilegon juga akan dikejar, usai terkena refocusing anggaran di tahun 2020 ini.

**Baca juga: Kunjungi Cilegon, Wakapolri Prediksi Puncak Arus Mudik di Pelabuhan Merak.

“Kita perlu membereskan Covid-19, kemudian pemulihan ekonomi. Tetap kita memprioritaskan penanganan covid-19, karena bukan hanya dari sisi kesehatan, tapi juga dari sisi ekonomi,” kata Ketua DPRD Cilegon Endang Efendi, di tempat yang sama, Selasa (3/11/2020). (dhi)

Print Friendly, PDF & Email