oleh

Pejabat Gubernur Banten Singgung Pembangunan Breakwater Cituis Tangerang, Ini Temuannya

image_pdfimage_print

Kabar6-Pejabat Gubernur Banten Al Muktabar menyinggung soal pembangunan breakwater atau pemecahan ombak di Pelabuhan Cituis, Kabupaten Tangerang.

Al Muktabar menemukan bahan material yang berpotensi bisa menjadi masalah diketahui. Temuan tersebut setelah Sekda Banten definitif mengecek beberapa proyek yang didanai APBD Banten.

Pernyataan Al Muktabar itu disampaikan saat menyampaikan arahan Penyerahan Perubahan Dokumen Pelaksanaan anggaran satu kerja perangkat daerah (Perubahan DPA SKPD) dan Penandatanganan Perubahan Perjanjian kinerja kepala perangkat daerah tahun anggaran 2023 di Pendopo Gubernur, Rabu (1/11/2023).

“Kemarin saya ngecek di Cituis, mohon dicek lagi Dinas Kelautan karena ada penanaman material yang tidak terlihat dari permukaan dan itu bisa saja tidak terhitung sebagai volume nanti akan masalah. Jadi tolong itu dipastikan betul,” kata Al Muktabar.

Diketahui, Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Provinsi Banten tengah membangun breakwater di Pelabuhan Cituis, Kabupaten Tangerang pada anggaran 2023. Proyek tersebut menelan anggaran senilai Rp3.944.657.000 dikerjakan CV Kakang Prabu.

Selain Pembangunan breakwater, Al Muktabar juga sempat menyinggung pembangunan Jembatan Jatipulo yang menghubungkan Kabupaten Serang dan Kabupaten Tangerang. Ia meminta DPUPR Banten untuk menyelesaikan pembangunannya tahun ini.

Pejabat Sekda Banten definitif ini mengaku kerap turun ke lapangan untuk memastikan pembangunan di Banten sesuai dengan perencanaan.

**Baca Juga: 180 Ribu Keluarga di Kabupaten Tangerang Beresiko Stunting

“Terkait dengan upaya kita untuk memastikan kinerja pemerintahan daerah itu sesuai dengan aturan perundangan dalam pelaksanaannya,” terangnya.

Untuk itu, Al Muktabar mewanti-wanti para pejabat untuk tidak bermain-main dalam menjalankan tugasnya dengan sisa waktu yang ada agar bisa sesuai target yang telah ditentukan.

“Saya tidak bermain-main tentang itu, jadi saya tidak ada hal yang secara individu pada bapak ibu semua. Kita jalankan sesuai dengan aturan oleh karenanya nanti kita akan cek di akhir tahun harus pencapaian target-target yang sesuai,” tandasnya.

Sebelumnya diberitakan kabar6.com, Kepala DPUPR Banten Arlan Marzan mengatakan, pembangunan Jembatan Jatipuro akan dilanjutkan dan berjanji akan rampung pada akhir tahun. Pembangunan lanjutan Jembatan Jatipulo ini saat ini sedang dalam tahap lelang, dan ditarget sudah ada pemenang pada Oktober.

“Saat ini dalam proses pemilihan penyedia jasanya. Nilai anggaran untuk pekerjaan lanjutan ini sebesar Rp4,5 miliar,” ujar Arlan, pada Jumat, (6/10/2023).(Aep)

Print Friendly, PDF & Email