Begini Cara Membuat Almond Crispy ala Chef Babun BBC Puspita

Kabar6.com

Kabar6-Almond crispy merupakan camilan gurih dan yummy. Sangat cocok dikonsumsi bersama keluarga sembari menghabiskan family time bersama, so sweet!

Banyak merek di luar sana yang menawarkan Almond Crispy dengan citarasa bersaing. Namun, kenapa Anda tidak mencobanya sendiri di rumah.

Menurut Chef Babun Bunyanun dari Bogasari Baking Center (BBC) Puspita, Pasar Moderen BSD, Almond Crispy ini terasa lebih sempurna jika menggunakan terigu kunci biru.

**Baca juga: Praktek Bikin Cake, BBC Puspita Ajak Masyarakat Tambah Wawasan Kuliner.

“Terigu kunci biru memang tepat digunakan dalam adonan Almond Crispy ini,” jelasnya, Selasa (1/5/2019).

So, begini cara membuat Almond Crispy menurut Chef Babun Bunyanun dari BBC Puspita BSD:

Almond Crispy

Bahan:
540 gram gula halus
360 gram putih telur
210 gram terigu kunci biru
150 gram mentega cair
500 gram Almond keping
90 gram tepung beras
3 gram butter essence

Cara membuat:
Kocok gula halus dan putih telur hingga rata.

Masukkan terigu kunci biru dan tepung beras, aduk rata.

Tuang ½ sendok makan adonan kedalam Loyang yang telah dialasi baking sheet. Ratakan dengan punggung sendok hingga membentuk lingkaran. Letakkan almond keeping diatasnya.

Bakar di oven dengan suhu 150 derajat celcius selama 20 menit. Setelah itu keluarkan dari oven dan dinginkan. Kemudian oven kembali selama 15 menit atau hingga kering. (fit)




Ini Promo Menarik Santika Teraskota Selama Ramadan

Kabar6.com

Kabar6-Beragam promosi yang menguntungkan dapat Anda nikmati hanya di Hotel Santika Teraskota BSD. Dari promo kamar hingga makanan lezat saat Ramadan ada disini.

Executive Secretary & Public Relation, Monica menjelaskan, hotel yang berada di pusat bisnis kawasan BSD itu menawarkan promo menginap dengan harga spesial di kamar tipe superior dengan harga Rp480 ribu per malam.

“Harga promo yang berlaku dari 5 Mei-4 Juni 2019 ini, sudah termasuk sarapan untuk dua orang, takjil berbuka, breakfasting buffet dan wi-fi gratis. Harga tersebut sudah termasuk tax dan service,” ungkap Monica di siaran persnya kepada Kabar6.com, Selasa (1/5/2019).

Promo buka puasa, Hotel Santika Teraskota BSD menawarkan buffet di Parigi Café. Anda dapat menikmati aneka hidangan khas Nusantara dengan harga terjangkau, hanya Rp138 ribu net per orang.

**Baca juga: Tingkatkan Layanan Pelanggan, Guardian Jalankan Tiga Hal ini.

“Jika Anda membeli 10 pax akan mendapat FREE 1 pax dan breakfasting buffet dibuka dari pukul 18.00 sampai pukul 21.00 WIB,” jelasnya.

Untuk meeting packaging selama Ramadan, Hotel Santika Teraskota BSD menawarkan harga menarik. Cuma Rp175 ribu net per pax sudah dapat menggunakan ruang meeting dengan fasilitas mumpuni. (fit)




Jika Dikonsumsi Berlebihan, Jahe Miliki Efek Berbahaya Bagi Kesehatan

Kabar6-Jahe adalah salah satu bumbu masakan yang memiliki bentuk mirip dengan lengkuas dan berakar. Jahe ini memiliki rasa yang pedas dan hangat. Jahe dapat diolah menjadi berbagai macam minuman seperti kopi jahe, teh jahe, gula jahe, dan masih banyak lainnya.

Rasanya yang hangat sangat pas bila dinikmati ketika tubuh sedang tidak sehat ataupun sedang dalam cuaca dingin. Untuk diolah ke dalam makanan biasanya jahe diiris-iris lalu dicampurkan ke dalam masakan.

Meskipun jahe dikenal sangat menyehatkan, jahe ternyata memiliki efek berbahaya untuk kesehatan, apabila dikonsumsi secara berlebihan setiap hari.

Apa saja efek berbahaya konsumsi jahe, khususnya teh jahe, secara berlebihan? Melansir Fimela, para ahli mengungkapkan, konsumsi jahe berlebih bisa meningkatkan keasaman dalam tubuh. Jahe yang dikonsumsi berlebih juga sangat mungkin menurunkan tekanan darah secara drastis. Bagi kita yang punya risiko darah rendah, bisa jadi kondisi kita akan semakin parah jika kita memaksa diri mengonsumsi jahe.

Jahe yang dikonsumsi secara berlebih juga memungkinkan meningkatkan risiko diabetes. Beberapa senyawa dan nutrisi yang terkandung di dalam jahe diketahui bisa meningkatkan gula darah. Ini juga bisa menyebabkan sistem pencernaan terganggu.

Sifat panas dan pedas pada jahe akan berpengaruh sangat buruk buat sistem pencernaan jika dikonsumsi saat perut masih kosong. Tidak jarang kita akan merasa mulas dan sakit perut selepas minum teh jahe.

Ibu hamil juga sangat tidak dianjurkan minum teh jahe. Bukan hanya jahe, ibu hamil dilarang minum berbagai minuman yang terbuat dari rempah atau jamu. Alasannya, nutrisi yang terkandung dalam rempah atau pun jamu membahayakan kandungan dan bisa menyebabkan kontraksi sebelum waktunya. ** Baca juga: Hal yang Sebaiknya Dihindari Agar Rambut Tidak Menipis Saat Tua Nanti

Nah, agar bisa merasakan manfaat jahe, pastikan untuk mengonsumsinya secukupnya atau seperlunya. Selama tidak dikonsumsi secara berlebih, jahe tidak akan membahayakan kesehatan.(ilj/bbs)




Seorang Nenek Asal Filipina Selesaikan Bangku SMA di Usia 79 Tahun

Kabar6-Usia berapa Anda lulus SMA? Biasanya berkisar antara 17 tahun atau 18 tahun. Namun lain halnya dengan Salvacion Nacario. Wanita asal Filipina ini menyelesaikan jenjang SMA di usia 79 tahun.

Nacario, melansir thesummitexpress, menyelesaikan kelas 10 atau sekolah menengah pertama melalui Sistem Pembelajaran Alternatif (ALS), yang menyediakan opsi praktis bagi siswa yang tidak dapat mengakses pendidikan formal di sekolah. Dikatakan Nacario, sekolahnya dihentikan karena sanh ayah yang adalah seorang prajurit, ditugaskan di berbagai daerah. Akibatnya, keluarga mereka harus pindah tempat beberapa kali.

Awalnya, Nacario memiliki 15 saudara kandung. Sayangnya, setengah dari mereka meninggal selama pendudukan Jepang. Nacario lantas ditugasi untuk merawat saudara-saudaranya yang sebagian besar adalah laki-laki.

Waktu berlalu, setelah menikah dan memiliki keluarganya sendiri, Nacario memutuskan untuk memenuhi mimpinya sendiri. Pada 2013, Nacario kembali ke sekolah. Namun karena menderita stoke ringan dan katarak, Nacario harus menyelesaikan pendidikannya melalui Open High School yang memungkinkan untuk menyelesaikan studi tanpa harus pergi ke sekolah setiap hari. ** Baca juga: Sebuah Perusahaan Rilis Gaun Pengantin untuk Anjing

Nacario yang akan mengambil cuti sekolah berharap untuk mencapai setidaknya tahun kedua di perguruan tinggi, dan bermaksud untuk mendirikan bisnis sendiri. Semoga…(ilj/bbs)




Hal yang Sebaiknya Dihindari Agar Rambut Tidak Menipis Saat Tua Nanti

Kabar6-Seiring usia, ada banyak perubahan baik secara fisik maupun psikis yang akan dialami seseorang. Salah satunya adalah rambut yang mulai menipis. Separuh dari wanita yang berusia di atas 50 tahun akan mengalami penipisan rambut.

Hal ini tidak lain karena pengaruh hormon. Namun bukan berarti hal ini tak bisa dihambat dan dicegah. Melansir nytimes, dokter mengatakan bahwa yang seringkali jadi penyebab rontok dan menipisnya rambut adalah tiga hal ini yaitu antibiotik, pil KB dan diet yang tidak sehat. Resep obat bisa berpengaruh terhadap kekuatan dan pertumbuhan rambut. Sayangnya, salah satu efek samping konsumsi obat antibiotik adalah membuat rambut rontok dan menipis.

Begitu pula jika mengonsumsi pil KB. Ada yang cocok dengan pil KB tertentu, ada juga yang tidak. Coba konsultasikan pada dokter dan ungkapkan masalah yang Anda alami. Anda bisa mengganti pil KB yang cocok. ** Baca juga: Tinggalkan Makanan yang Picu Kram Perut Jelang Menstruasi

Jika efeknya karena diet yang tidak sehat, perhatikan pola makan Anda dari sekarang. Semakin bertambah usia, semakin tinggi nutrisi yang Anda butuhkan. Jadi, disarankan untuk lebih banyak makan sayur dan buah, serta olahraga.(ilj/bbs)




Sebuah Perusahaan Rilis Gaun Pengantin untuk Anjing

Kabar6-Dalam sebuah resepsi pernikahan, biasanya kedua mempelai akan mengenakan baju pengantin yang indah sehingga membuat banyak tamu undangan kagum. Nah, sebuah perusahaan bernama The Posh Paws Company telah merilis gaun pernikahan dalam situs belanja Etsy.

Namun berbeda dari yang lain, melansir Dailystar, mereka akan membuat gaun pernikahan untuk para anjing pengiring pengantin dengan bahan yang sama seperti kostum pengiring pengantin. “Mengapa tidak mengadakan upacara pernikahan untuk anjing peliharaan Anda? Gaun pengantin buatan tangan kami adalah yang terbaik,” kata perancang tersebut.

Gaun tersebut dapat dibuat matching dengan bahan aksesori rambut maupun pita yang akan dikenakan. Tak hanya untuk jenis betina, karena kostum pernikahan pun tersedia untuk anjing jantan.

Perusahaan tersebut menyediakan dasi kupu-kupu untuk menyempurnakan pernikahan impian anjing jantan peliharaan Anda. Untuk semakin melengkapi penampilan, tersedia hoodies, t-shirts dan jaket Nigel Farage-style.

Para pemilik anjing juga bisa menyamakan penampilan dengan headbands. Harga yang ditawarkan mulai dari £80 untuk bando, hingga £110 untuk gaun pernikahan berukuran besar. ** Baca juga: Belum Diolah Jadi Makanan, Telur Bebek yang Baru Dibeli Malah Menetas

Rupanya hewan peliharaan pun ingin merasakan mewahnya gaun pernikahan.(ilj/bbs)




Tinggalkan Makanan yang Picu Kram Perut Jelang Menstruasi

Kabar6-Premenstrual Syndrom (PMS) adalah kondisi yang terjadi sebelum wanita datang bulan. Gejala-gejala PMS bisa mempengaruhi kondisi fisik, mental, dan emosional.

Saat mengalami PMS, seorang wanita akan mengalami serangkaian gejala termasuk cepat marah, merasa depresi, suasana hati yang mudah berubah, kesakitan pada bagian tertentu, kelelahan, dan ngidam makanan. Namun PMS ini adalah kondisi yang sangat umum terjadi. Sekira 50 persen wanita yang menderita sindrom ini berusia 20-30 tahun.

Sebagian wanita sudah dapat mengendalikan ‘rasa tidak enak’ saat PMS. Sayangnya, masih banyak yang belum mengenal cara meminimalisir kondisi tersebut. PMS bisa jadi disebabkan oleh makanan yang Anda konsumsi tiap hari. Hal ini karena beberapa makanan dapat menjadi pemicu terburuk saat PMS. Nah, makanan inilah yang sebaiknya dihindari selama PMS.

Makanan yang dimaksud, melansir beberapa sumber, adalah makanan asin dan gurih. Makanan asin jadi makanan terburuk PMS karena bisa menyebabkan retensi air dalam tubuh. Selain itu, Anda juga mudah dehidrasi jika mengonsumsi makanan yang asin, sehingga darah mengental dan menyebabkan peredaran darah tidak lancar. Kurangi konsumsi makanan asin seperti gorengan, keripik, dan segala camilan asin.

Sebaliknya, tambah asupan air putih sebelum dan selama masa PMS dan menstruasi, karena minum air putih yang cukup sangat membantu melancarkan peredaran darah dan mengurangi timbulnya nyeri dan kram. ** Baca juga: Penelitian Ungkapkan Cara Kuno untuk Sembuhkan Migrain

Kenali penyebab nyeri PMS sehingga Anda dapat menjalani aktivitas tanpa gangguan.(ilj/bbs)




Aksi May Day di Banten Sasar Kantor Gubernur

Kabar6.com

Kabar6-Dewan Pimpinan Pusat Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (FSPMI) menginstruksikan seluruh organisasi buruh agar melakukan aksi damai ke kantor Gubernur atau kepala daerah masing masing wilayah.

Instruksi ini disebar dan di tembuskan ke seluruh perangkat organisasi FSPMI. ” Untuk wilayah Banten wajib lakukan aksi di kantor gubernur Banten,” ujar Presiden FSPMI Said Iqbal dalam keterangan tertulisnya.

**Baca juga: May Day 2019, Ini Tujuh Tuntutan KSPI.

Adapun tema yang akan di angkat pada aksi damai 2019 ;

*Tingkatkan kesejahteraan dan pendapatan guru honorer dan pengemudi ojek online (Ojol).

*Tegakkan demokrasi yang jujur, adil dan damai khususnya dalam penetapan President RI 2019-2024.

* Demi tegaknya demokrasi diserukan kepada kaum buruh untuk mengawal Form C1 di KPU wilayah masing-masing.

*Tolak upah murah/cabut PP.78 tahun 2015 tentang pengupahan.

Sementara untuk titik kumpul akan di tentukan oleh masing-masing Dewan Perwakilan Daerah FSPMI dan kordinator cabang (KC FSPMI) serta meminta seluruh anggota wajib memakai jaket/kaos resmi FSPMI.

Untuk wilayah banten ada tiga wilayah yang ikut dalam aksi May Day, di Tangerang akan kerahkan 15.000 orang, Serang 500 orang, Cilegon 500 orang. (Jic)




Bahaya Susu Kental Manis Bagi Balita ; Kurang Gizi hingga Stunting

kabar6.com

Kabar6-Berbagai merek SKM, sudah ada yang masuk ke Indonesia, bahkan sebelum tahun 1900an. Mereka masuk menggunakan branding sebagai susu yang bergizi.

Faktanya, kandungan gula mencapai 50 persen. Sedangkan nutrisinya dibawah 1 persen. Ditambah, mereka mengiklankan diri sebagai minumam bergizi, bernutrisi dan menyehatkan. Nyatanya, bisa menyebabkan balita kurang gizi dan stunting.

“Di label mereka ubah menjadi creamer, pemanis sebagainya. Tapi sosialisasi dibawah, mereka mengiklankan sebagai susu,” kata Arief Hidayat, Ketua Yayasan Abhopraya Insan Cendekia Indonesia (YAICI), saat ditemui dikampus Akbid Aisyiyah, Kramatwatu, Kabupaten Serang, Banten, Selasa (30/04/2019).

SKM sejatinya merupakan bukan susu dan bukan minuman bergizi. Melainkan untuk pemanis makanan dan minuman. Sesuai Keputusan BPOM dan Kementrian Kesehatan (Kemenkes).

“Iklannya minum susu, bernutrisi. SKM itu justru untuk toping,” terangnya.

Sedangkan menurut Majelis Kesehatan (MK) pimpinan pusat Aisyiyah, masyarakat Indonesia bisa dengan mudah dan murah mendapatkan protein.

**Baca juga: Nama nama Caleg Disebut Terbenam dengan Isu Pilpres 2019.

Pendidikan gizi dan pola hidup sehat harus dilakukan oleh semua pihak, tidak hanya tugas pemerintah.

“Gizi bisa dari tahu, tempe, yang sudah menjadi budaya di kita. Tidak harus daging dan ikan kalau mahal. SKM itu tidak untuk memenuhi gizi bayi,” kata Chaerunnisa, Ketua MK Pimpinan Pusat Aisyiyah, ditempat yang sama, Selasa (30/04/2019). (Dhi)




Nama nama Caleg Disebut Terbenam dengan Isu Pilpres 2019

kabar6.com

Kabar6-Ketua Ikatan Alumni (IKA) Untirta, Asep Abdullah Busro mengatakan pada pelaksanaan Pemilu serentak 2019 lalu, nama-nama Caleg seolah tenggelam dan tertutup dengan isu Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden.

Masyarakat dan media, ujar Asep, disibukan dengan isu-isu pencalonan pemimpin Republik Indonesia yang mengalir seperti air bah.

“Tanpa memiliki kesempatan untuk menguliti siapa-siapa saja nama calon dari wakil rakyat yang akan duduk di kursi DPR dan DPD RI sebelum nantinya dicoblos,” kata Asep, kepada wartawan, Selasa (30/4/2019). “Nama nama Caleg kalah dengan isu Pilpres,” ia menambahkan.

Padahal, menurutnya, hal itu penting dilakukan, agar para pemilih bisa lebih mengetahui latar belakang dan rekam jejak setiap Caleg yang akan dipilih.

**Baca juga: May Day 2019, Ini Tujuh Tuntutan KSPI.

Untuk itu, dirinya berharap agar pelaksanaan Pemilu 2019 tidak lagi terulang pada masa-masa yang akan datang.

Dengan begitu, masyarakat bisa lebih jelas dalam menentukan setiap pilihannya, tidak terkesan asal coblos.

“Jangan sampai terulang lagi pada tahun-tahun selanjutnya. Cukup tahun ini saja,” katanya. (Den)