oleh

Masih Pakai Lensa Kontak Saat Mandi Sebabkan Wanita Inggris Ini Kehilangan Bola Mata

image_pdfimage_print

Kabar6-Marie Manson (54), wanita asal Inggris, harus merelakan satu bola matanya diangkat akibat infeksi parasit. Manson diketahui terkena infeksi di mata kirinya setelah parasit yang ditemukan dalam air keran, masuk di antara lensa kontak dan kornea matanya.

Awalnya, melansir Newsbeezer, Manson merasakan ada sesuatu yang tersangkut di mata, dan merasakan penglihatannya memburuk, hingga pergi ke ahli optik untuk pemeriksaan. Pihak rumah sakit mengatakan, Manson terinfeksi parasit acanthamoeba yang hidup dalam mata dan menyebabkan kondisi acanthamoeba keratitis (AK).

Diketahui, acanthamoeba keratitis (AK) adalah infeksi berupa peradangan pada kornea mata, dan kondisi ini terjadi ketika parasit acanthamoeba terperangkap di antara kornea dan lensa kontak.

Usut punya usut, ternyata Manson diketahui terbiasa memakai lensa kontak saat mandi. Karena infeksi parasit ini dapat ditemukan dalam air keran, tim medis meyakini di situlah awal mula matanya terinfeksi.

Setelah lima tahun mencoba berbagai jenis pengobatan dan serangkaian operasi yang gagal termasuk tiga transplantasi kornea, Manson pun harus merelakan matanya diangkat. ** Baca juga: Wow! Yacht Mewah ‘Nautilus’ Buatan Belanda Bisa Berubah Jadi Kapal Selam

“Saya harus berhenti bekerja, karena saat itu saya bekerja di dapur di sebuah sekolah, dan saya harus menggunakan obat tetes mata setiap setengah jam, sehingga tidak berhasil karena sangat menyakitkan,” kata Manson.

Wanita itu pun menyerukan peringatan soal pemakaian lensa kontak atas risiko kontaminasi. Dia percaya, harus memperingatkan pengguna untuk tidak memakai lensa kontak di kamar mandi.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email