Kabar6-Dalam sebulan, Jasa Raharja Kabupaten Tangerang mengklaim telah menggelontorkan dana hingga Rp1,5 miliar untuk korban kecelakaan lalulintas di wilayah tersebut.
“Setiap bulan paling tidak Rp1,5 miliar kami keluarkan untuk korban kecelakaan lalulintas,” ungkap Penanggung Jawab PT Jasa Raharja Kabupaten Tangerang Taufik, Rabu (1/3/2017).
Anggaran tersebut, kata Taufik, meliputi pembiayaan pengobatan bagi korban kecelakaan lalulintas ringan, sedang, berat hingga meninggal dunia.**Baca juga: Tabrak Pemotor, Truk Terguling di Cikupa.
“Paling banyak klaim pembiayaan pengobatan kecelakaan dari Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tangerang,” kata Taufik di sela acara peresmian Komunitas Korban Kecelakaan di Polres Kota Tangerang.**Baca jga: Dibentuk, FK3L Bantu Korban Kecelakaan Lalulintas di Tangerang.
Selain itu, Taufik mengimbau kepada pengguna jalan khususnya pengendara untuk mematuhi peraturan lalulintas, agar terhindar dari kecelakaan.(agm)