Kabar6-Suasana Bandara Internasional Soekarno Hatta (Soetta), Tangerang, terlihat kembali normal pascakebakaran yang terjadi di JW Sky Lounge Terminal 2E.
Â
Sejumlah penumpang terlihat hilir mudik di Terminal 2E. Diketahui, kebakaran yang terjadi pada Minggu (5/7/2015) kemarin, terjadi akibat arus pendek listrik di mesin oven elektronik yang berada di dalam lounge. ** Baca juga: Kebakaran JW Sky Lounge Dipicu Korsleting Oven
Â
Akibat kebakaran tersebut, sejumlah penerbangan baik domestik maupun internasional sempat mengalami keterlambatan akibat sistem check in manual, serta ditutupnya Terminal 2E.
Â
Direktur Garuda Indonesia, Arief Wibowo, mengatakan bahwa pihaknya meminta maaf atas keterlambatan akibat peristiwa kebakaran kemarin. Namun dipastikan jika hari ini penerbangan sudah kembali normal. Senin (6/7/2015)
Â
Kebakaran yang menghanguskan ruang JW Sky Lounge Terminal 2E tersebut, sempat membuat jadwal penerbangan 30 maskapai terlambat. (rani)