oleh

Cara Berpakaian Seperti Ini Bisa Timbulkan Masalah Kesehatan

image_pdfimage_print
Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs

Kabar6-Demi mengikuti tren, tidak sedikit wanita yang mengenakan model busana ketat yang salah satunya memperlihatkan lekuk tubuh, agar selalu terlihat modis dan langsing.

Di sisi lain, mengenakan pakaian ketat atau model sejenisnya seringkali membuat wanita rela menahan rasa sakit pada beberapa bagian tubuh. Padahal kondisi tersebut tidak disarankan karena dapat mengganggu kesehatan. Dilansir Times of India, berikut adalah tiga cara berpakaian yang bisa menimbulkan masalah kesehatan bagi wanita:

1. Pakaian pembentuk tubuh
Meski bisa membentuk tubuh menjadi lebih indah, pakaian ini bisa menyebabkan masalah kesehatan. Pasalnya, organ-organ di dalam akan mengalami tekanan sehingga berdampak bagi kesehatan seperti asam refluks, heartburn hingga kerusakan saraf.

2. Thong
Penggunaan thong bisa memberikan kesan seksi. Namun, penggunaan thong bisa mengganggu kesehatan Miss V, dapat menyebabkan infeksi saluran kencing serta memperlambat pemulihan infeksinya. Sedangkan untuk kulit sensitif, menggunakan pakaian dalam ini bisa memicu ambeien.

3. Jeans ketat
Bahan jeans yang terlalu ketat bisa menyebabkan kaki mati rasa atau kesemutan. Untuk bagian pinggang bisa menyebabkan asam refluks. Parahnya, hal ini menyebabkan sindrom kompartemen, tekanan berlebihan karena jaringan tubuh membengkak. ** Baca juga: Penggunaan Ponsel Bisa Picu Penyakit pada Bagian Leher & Kepala

Kenakan pakaian dengan ukuran wajar sehingga tidak mengganggu kesehatan.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email