“Ada tiga titik pasar tumpah di jalur mudik wilayah kabupaten tangerang dan harap dihindari,” kata Kapolres Kota Tangerang, Komisaris Besar (Pol) Irfing Jaya.
Ketiga titik pasar tumpah tersebut yakni di jalan Raya Cikupa, Pasar Balaraja dan Pasar Jayanti yang mendekati perbatasan Kabupaten Serang.
Irfing menjelaskan, untuk mengantisipasinya, aparat kepolisian dan TNI bekerjasama dengan petugas dari Dinas Perhubungan serta Satpol PP akan ditempatkan di titik pasar tumpah tersebut.
“Kami upayakan agar tidak terjadi kemacetan. Nantinya, petugas akan membantu jika memang adnaya pasar tumpah,” jelasnya.
Sementara itu, pantauan dilokasi, tidak hanya pasar tumpah yang menjadi penyebab kemacetan melainkan tumpukan sampah. Misalnya di Pasar Cikupa, tumpukan sampah pedagang sayuran menutup separuh badan jalan. Akibatnya, dua jalur kendaraan yang bisa dilalui, terpkasa hanya satu.
“Iya, sebisa mungkin sampah tidak menumpuk. Karena, pedagang membuangnya di jalanan. Kalau petugas kebersihan lambat, maka akan menumpuk,” ujar Ade, warga Cikupa.
Disisi lain, Jalan Raya Serang yang menjadi jalur mudik, masih adnaya beberapa titik yang rusak dan tidak mendapatkan perhatian lewat perbaikan jalan dari pemerintah daerah setempat.
Seperti di Jalan Raya Serang depan Halte Turbin Bitung, jalanan bergelombang dan rusak. Akibatnya, kendaraan melambatkan lajunya dan menjadi macet.(yud)