Kabar6-Rebecca Hobson (34) tidak pernah menyangka kalau di taman belakang rumah miliknya terdapat bunker atau tempat berlindung bawah tanah peninggalan Perang Dunia II (PD II).
Berawal pada 2020, melansir Nypost, warga setempat memberi tahu Hobson perihal sesuatu yang terkait dengan perang di belakang rumahnya, namun wanita itu mengatakan tidak pernah tergerak oleh permintaan mereka untuk memeriksanya. “Ketika kami pindah ke rumah tersebut, kami tidak tahu bahwa tempat perlindungan serangan udara ada di taman kami,” kata Hobson. “Beberapa tahun kemudian beberapa penduduk setempat mengatakan mungkin ada sesuatu di taman tersebut. Kami kemudian mencoba menggali sejarahnya.”
Hobson membagikan foto dan video penemuan menakjubkan di belakang rumahnya itu usai dibongkar. Hobson sendiri sudah tinggal di rumah tadi hampir 15 tahun. Rekaman jelas yang diunggah Hobson dan rekannya, Darren, ke akun TikTok mereka memberikan tur virtual tentang terowongan berukuran sedang yang dilengkapi dengan lampu untuk menavigasi gua.
Dalam video yang diunggah tampak Hobson dan rekannya perlahan-lahan menelusuri lorong sepanjang 50 meter sebelum temuan puing-puing perangkap tikus, botol yang tertutup debu. Penonton video tersebut tercengang menyaksikan penemuan yang tidak biasa pada Perang Dunia II.
“Apakah ujung yang lain mengarah ke suatu tempat?” seorang penonton yang penasaran bertanya, yang dijawab oleh Hobson dan rekannya, “Itu keluar di ujung jalan tetapi ujung itu telah ditutup. Jadi satu-satunya jalan keluar masuk ialah dari kebun kita.” (ilj/bbs)