oleh

Tidur Harus Menghadap ke Kanan, Ini Alasannya

image_pdfimage_print
Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs

Kabar6-Bagaimana posisi Anda saat tidur? Diketahui, posisi tidur sangat berpengaruh terhadap kesehatan tubuh seseorang. Banyak ahli kesehatan menyarankan untuk memposisikan badan menghadap ke kanan saat tidur.

Mengapa demikian? Dkutip dari Kawaii Beauty Japan, berikut alasannya ditinjau dari sisi kesehatan:

1. Mengurangi beban jantung
Tubuh yang menghadap ke kanan saat tidur, secara tidak langsung akan memposisikan jantung ke bagian atas tubuh. Pada dasarnya, jantung manusia memiliki posisi yang condong ke bagian kiri. Dengan memiringkan tubuh ke kanan, Anda bisa mengurangi beban jantung tertimpa organ tubuh lainnya. Ya, jantung juga membutuhkan waktu untuk beristirahat.

2. Mengistirahatkan otak sebelah kiri
Pada dasarnya, otak kiri memiliki fungsi untuk membantu organ tubuh bagian kanan agar dapat bekerja secara maksimal. Melakukan rutinitas sehari-hari seperti makan, menulis, mengangkat sesuatu, kita cenderung akan melakukannya dengan menggunakan organ tubuh bagian kanan.

Karena itulah otak kiri memiliki tugas yang amat berat dan perlu untuk istirahat pada malam hari. Saat tidur dengan menghadap ke kanan, otak kiri pun dapat lebih rileks untuk melakukan tugasnya membantu organ tubuh bagian kanan.

3. Menjaga paru-paru
Paru-paru manusia sebelah kiri memiliki ukuran yang lebih kecil dibanding bagian kanan tubuh. Tidur menghadap ke kanan membuat jantung tidak akan membebani paru-paru bagian kanan. ** Baca juga: Sehatkah Konsumsi Ikan Setiap Hari?

Semoga bermanfaat.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email