oleh

Tabrakan Beruntun di Tol Tangerang Merak, Satlantas Polresta Serkot Atur Lalulintas

image_pdfimage_print

Kabar6-Pasca tragedi tabrakan beruntun yang melibatkan 10 mobil, kini ruas jalan tol Tangerang-Merak, tepatnya di KM65 sudah bisa dilalui.

Meski tabrakan beruntun tersebut tidak menelan korban jiwa, namun sempat mengakibatkan kemacetan panjang di jalan tol dari Jakarta menuju Merak.

“Situasi lalu lintas sudah bisa dilewati tahap normalisasi,” ujar Kasatlantas Polresta Serkot, Kompol Tri Wilarno, Sabtu (14/01/2023).

Akibat kecelakaan tersebut, material angkutan dari sebuah truk berhamburan ke jalanan, sehingga seluruh ruas jalan di dekat Rest Area Bogeg itu tidak bisa dilalui.

**Baca Juga: Bareskrim Polri Sita Lahan di Ciputat Timur

Personel Satlantas Polresta Serkot turut mengatur arus lalu lintas, serta berinisiatif membersihkan material angkutan truk yang tumpah ke jalanan.

Pengendara diminta bersabar, hingga arus lalu lintas kembali normal seperti sedia kala.

“Situasi sedang diusahakan kembali normal. Personel kita ikut membantu di lokasi kejadian,” jelasnya. (Dhi)

Print Friendly, PDF & Email