oleh

PPKM Darurat di Kota Tangerang Belum Optimal

image_pdfimage_print

Kabar6-Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang mengevaluasi sejauh ini Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat dinilai masih banyak masyarakat yang belum sadar dan paham atas kebijakan itu.

Hal itu dikatakan oleh Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah saat membahas dengan jajaran Forkompinda. Arief mengatakan, masih banyak masyarakat yang belum sadar dan paham, mengingat kondisi di Kota Tangerang sedang tidak baik.

Pihaknya pun sudah lakukan swab selama 4 hari. Dari hasil tersebut ditemukan 20 persen itu mereka antigennya positif. “Jadi dari 5 orang, 1 orang antigennya positif,” ujar Arief kepada wartawan, Senin (12/7/2021).

Arief mendapatkan laporan dari Kapolres Metro Tangerang Kota di Cibodas ditemukan miras. Akhirnya langsung ditindak sama pihak Polres.

Arief berharap tujuan PPKM Darurat ini benar-benar dapat menyelamatkan masyarakat. Selain itu, angka kematian dan angka kesakitan cukup tinggi. Dirinya meminta masyarakat mendukung kebijakan tersebut. “Tujuan PPKM darurat itu benar-benar untuk menyelamatkan masyarakat,” katanya.

**Baca juga: Meski Covid-19, Wali Kota Arief Minta Pendidikan Tetap Berkualitas

Sementara itu, tingkat keterisian RS di Kota Tangerang sudah hampir penuh. Sebanyak 92 persen tingkat hunian kapasitas sudah terisi. “RIT (Rumah Isolasi Terkonsentrasi) juga sama. Makanya sekarang kita lagi kejar yang untuk penambahan RIT di SMP 30,” tandasnya. (Oke)

Print Friendly, PDF & Email