oleh

Otoritas Jasa Parkir Meter di Tangsel “Ngeles”

image_pdfimage_print
Pintu keluar area parkir Bidex, Serpong.(yud)

Kabar6-Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo) Kota Tangerang Selatan (Tangsel) dan operator pelayanan jasa parkir meter dalam gedung atau off street saling mengelak alias ngeles.

Kedua lembaga yang punya wewenang itu “cuci tangan” seiring semakin derasnya keluhan warga terkait penetapan tarif parkir bagi kendaraan bermotor yang melebihi ambang batas.

“Siap saya lanjut ke pak kadis‎ (Kepala Dinas),” kata Sekretaris Dishubkominfo Kota Tangsel, Taryono lewat pesan BlackBerry yang diterima kabar6.com, Jum’at (19/2/2016).

Dihubungi terpisah, Kepala Dishubkominfo Kota Tangsel, Sukanta saat dihubungi mengaku sudah menindaklanjuti adanya keluhan warga pengguna jasa parkir meter dalam gedung.
Menurutnya tindak pelanggaran terjadi di tingkat bawah, yakni petugas parkir. “Saya sudah perintahkan ke operator untuk tanggungjawab dan selesaikan laporan warga,” singkatnya. **Baca juga: Palsukan Buku KIR, Dua Calo Ditangkap Polsek Serpong.

Sementara itu,‎ Budi Hartono, Direktur PT Pan Satria Sakti selaku operator jasa parkir meter di Kota Tangsel, juga mengelak terkait adanya keluhan warga pemilik kendaraan bermotor atas besaran tarif parkir tersebut. **Baca juga: Ini Fakta Keluhan Pelanggan Jasa Parkir‎ di Tangsel.

“Waduh itu tidak benar, sudah saya tegur anak buah saya‎,” kilahnya.(yud)

Print Friendly, PDF & Email