oleh

Kendaraan Dinas Milik Pemprov Banten Jadi Target Uji Emisi

image_pdfimage_print

Kabar6-Kendaraan dinas milik Pemprov Banten bakal jadi target uji emisi. Bagi kendaraan yang dinyatakan tidak lulus diminta segera perawatan. Pemberlakuan uji emisi kendaraan itu sesuai dengan instruksi Pejabat Gubernur Banten nomor 1 tahun 2023.

Hal itu disampaikan oleh Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) Banten Wawan Gunawan saat melakukan uji emisi di Kawasan Pusat Pemerintahan Provinsi Banten (KP3B), Curug, Kota Serang, Jumat (3/11/2023).

“Mudah-mudahan kendaraan yang ada di KP3B sudah uji emisi semuanya. Kalau tidak lulus berarti kendaraan itu harus diservis atau dilakukan perbaikan,” kata Wawan.

Selain kendaraan dinas, kendaraan pribadi juga dipersilahkan melakukan uji emisinya tanpa dipungutan biaya alias gratis. Selain di KP3B, DLHK Banten juga akan melakukan uji emisi di Tangerang Selatan.

Wawan mengatakan, uji emisi sebagai salah satu aksi untuk mengantisipasi pencemaran udara. Dimana kendaraan menjadi penyumbang terparah terhadap pencemaran udara di Banten salah satunya di Tangerang Selatan.

“Selain di KP3B ada juga nanti di Tangsel, karena di Tangsel ini penyumbang kurang sehatnya udara itu dari kendaraan,” ungkapnya.

**Baca Juga: Jabatan sebagai Bupati dan Wakil Bupati Lebak Berakhir, Iti Jayabaya-Ade Sumardi Diantar Pulang ASN

Ratusan kendaraan ikut melakukan uji emisi yang digelar oleh DLKH dengan melibatkan Dinas Perhubungan (Dishub) Banten dan pihak swasta. Bagi kendaraan yang sudah melakukan uji emisi, nantinya mendapatkan barcode yang terkoneksi dengan aplikasi milik kementerian lingkungan hidup untuk mengetahui hasil uji emisinya.

“Ini langsung keluar barcode-nya langsung ngelink dengan kementerian ke aplikasi Siumi,” kata Wawan.

Tim pelaksana Uji emisi PT Empiro Buana Cipto Heru Sugiarto menambahkan, uji emisi tersebut bagi kendaraan roda empat berbahan bakar solar dan bensin. Untuk ketentuan memenuhi baku mutu emisi berdasarkan peraturan KLHK nomor 8 tahun 2023.

Menurutnya, banyak faktor kendaraan yang menyebabkan tidak lulus uji emisi salah satunya kesalahan penggunaan bahan bakar dan perawatan rutin.

“Hal yang menyebabkan kendaraan tidak lulus uji emisi karena kesalahan pemakaian bahan bakar,” tandasnya.(Aep)

Print Friendly, PDF & Email