Kabar6-Hewan panda memang identik dengan Tiongkok. Selain itu, warna bulu yang hitam dan putih sudah menjadi ciri khas hewan yang lucu sekaligus menggemaskan ini.
Namun beberapa waktu lalu, melansir chinadaily, seekor panda langka yang keseluruhan bulunya berwarna putih atau panda albino terekam kamera pengawas di pedalaman hutan Cagar Alam Wolong, yang berlokasi di Sichuan, Tiongkok. Panda langka albino ini diperkirakan berusia dua tahun, dan merupakan panda albino pertama yang dilaporkan terekam kamera pengawas.
Namun masih belum diketahui jenis kelamin panda albino yang saat tertangkap kamera pengawas sedang berjalan menyusuri hutan dengan langkah tegap.
Seorang ahli mamalia dari Universitas Peking bernama Li Sheng menyebutkan, dilihat dari langkahnya yang tegap, panda albino tersebut tidak mengalami permasalahan kesehatan yang berarti. Kondisi albinisme seringkali mempengaruhi kesehatan karena lebih rentan terhadap cahaya matahari dan biasanya memiliki gangguan penglihatan.
Berdasarkan data IUCN, populasi panda di alam liar masih terdapat sekira 1.900 ekor, dengan 500-1.000 ekor masuk usia dewasa. Perburuan manusia dan berkurangnya habitat asli panda di alam liar menyebabkan populasi panda berada dalam kondisi yang rentan punah. ** Baca juga: Peresvet, Jadi Senjata Laser Rusia yang Masih Dirahasiakan
Namun munculnya panda albino tersebut seolah memberikan harapan bahwa di alam liar panda masih bisa bertahan.(ilj/bbs)