oleh

Ganespa Sebut Teguran BBWSCC Cuma Gertak Sambal

image_pdfimage_print

Kabar6-PT Respati Bangun Jaya dinilai semakin memperlihatkan sikap arogan kepada organisasi kepemudaan (OKP) aktivis penggiat lingkungan hidup.

Perusahaan real estate dan developer itu bahkan tak menggubris teguran keras OKP terkait aktivitas pengurukan lahan resapan air (Situ Cileduk) di Kota Tangerang Selatan (Tangsel).

Sekretaris OKP Gugusan Alam Nalar Ekosistem Pemuda (Ganespa), Yosep Pelano, menyatakan bahwa pengembang perumahan Villa Pamulang tak punya itikad baik.

Sikap itu ditunjukannya usai diberikan surat resmi oleh pemerintah agar segera menghentikan kegiatan proyek.

“Pengembang tidak taat hukum. Mereka memainkan aksi kucing-kucingan, giliran kita meleng sedikit, proyek pengurukan kembali dijalani,” terangnya kepada kabar6.com ditemui kantor sekretariat institusinya di komplek Witanaharja, Kecamatan Pamulang, Minggu (22/2/2015).

Menurut Yosep, buktinya surat teguran dari Pemerintah Kota Tangsel dan BBWSCC (Balai Besar Wilayah Sungai Ciliwung Cisadane (BBWSC) Direktorat Jenderal Sumber Daya Air Kementerian Pekerjaan umum dicueki.

Jhony Wantah selaku Direktur PT Respati Bangun Jaya telsh menanggapi ancaman sanksi secara dingin. Ia hanya mementikan sisi bisnis usahanya saja, sedangkan aspek kelestarian lingkungan diabaikannya.

“Jadi terkesan BBWSCC cuma gertak sambal, kalau mereka tegas menegakan undang-undang bakalan enggak begini,” ketus Yosep. **Baca juga: Digeruduk Warga, PT RBJ Tak Mampu Unjuk Dokumen.

Mak tak berlebihan, tambahnya, bila surat teguran resmi dari pemerintah pun jadi percuma. Bahkan preseden buruk bakal terus terjadi terjadi.

Sebab pemerintah pusat telah melakukan pembiaran terhadap adanya bentuk pelanggaran regulasi. Sedangkan pihak  Pemkot Tangsel telah tak berdaya karena kewenangannya sangat terbatas dalam menangani situ-situ.

“Kami khawatirkan, kedepannya enggak ada lagi rasa takut buat menyaplok situ. Ya karena minimnya sanksi tegas dan aturan yang ada cuma formalitas,” tambah pria lajang asal Kelurahan Pamulang Barat itu.(yud)

Print Friendly, PDF & Email