1

Usai di Screening Covid-19, 25 Siswa di Kota Tangerang Positif

Kabar6.com

Kabar6-Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang telah melakukan screening Covid-19 sasaran siswa dan guru beberapa hari lalu. Dari total sebanyak 1.000 sampling yang diambil ditemukan terdapat 27 orang yang dinyatakan positif Covid-19.

“Ada 27 yang positif,” ujar Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah saat dimintai keterangan oleh wartawan di DPRD Kota Tangerang, Rabu (30/9/2021).

27 yang positif tersebut diantaranya 25 orang siswa, satu guru dan satu Tata usaha. Meski demikian, kata Arief, yang positif tersebut tersebar di 18 sekolah SMP dari 120 sekolah SMP.

Arief mengatakan sudah berkoordinasi dengan dengan jajarannya seperti Dinas Pendidikan dan Dinas Kesehatan. Selain itu, sudah berkoordinasi dengan Menteri Koordinator Maritim dan Investasi serta Mendikbud.

“Jadi sekolah itu diliburkan dulu sementara,” katanya.

**Baca juga: Polresta Tangerang Kota Mengadakan Mobil Penyuluhan Laporan Kehilangan di Kecamatan Tigaraksa

Penutupan sekolah tersebut diperkirakan memakan waktu 10 sampai 14 hari. Mereka melakukan evaluasi dan sekolah akan tetap terus dilakukan.

“Tetep berjalan, kita tetap persiapkan, cuma kan kita sedang menyelesaikan dulu ujicoba yang smp nih, makanya kita trs lalukan testing-testing ke anak-anak,” tandasnya. (Oke)




Demi Capai Target 2.5 Juta Warga Tervaksin, Bupati Zaki Pantau Langsung Vaksinasi di Berbagai Wilayah

Kabar6.com

Kabar6 – Demi capai target 2,5 juta warga Kabupaten Tangerang tervaksin, Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar terus memantau dan tinjau langsung pelaksanaan vaksinasi di berbagai wilayah Kabupaten Tangerang.

Pemkab Tangerang terus gandeng berbagai pihak dan pantau langsung pelaksanaan vaksinasi di berbagai wilayah.

Seperti saat ini, Bupati Tangerang meninjau langsung pelaksanaan vaksinasi di Sekolahan Tarsisius Vireta, Kecamatan Pasarkemis dengan target sasaran 1000 orang.

Selanjutnya bersama Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Mohammad Fadil Imran, Bupati Ahmed Zaki Iskandar juga meninjau pelaksanaan vaksinasi di Gerai Vaksin Pakuhaji dengan sasaran kurang lebih 350 orang.

Di sela-sela kunjungannya Bupati Zaki mengatakan, dengan pola hidup baru sekarang, tentu saja vaksinasi yang hari ini dilakukan mudah mudahan dapat mempercepat dan membantu program pemerintah daerah, dalam rangka memberikan vaksinasi kepada masyarakat di Kabupaten Tangerang.

**Baca juga: Perketat Prokes, Personel Polairud Polresta Tangerang Bagikan Masker Gratis Ke Wilayah Pesisir

“Dengan jumlah target sebelum bulan Desember 2,5 juta jiwa, tentu saja kami mengucapkan terima kasih kepada Kapolda, pihak swasta, seluruh panitia dan juga para tenaga medis, tenaga relawan dari mahasiswa serta elemen pemuda lainnya yang ikut membantu percepatan vaksinasi,” ungkapnya.

Bupati meminta untuk seluruh warga, apabila ada keluarga, tetangga dan kerabat yang belum divaksin, segera hubungi puskesmas masing masing untuk mendapatkan jadwal vaksinasi. Ini penting agar kita bisa kembali beraktivitas dan menekan angka penyebaran virus Covid-19.(vee)




Peduli PTM, Kapolda Banten Bagikan Masker dan Peralatan Sekolah

Kabar6.com

Kabar6-Pembelajaran Tatap Muka (PTM) yang telah berlangsung 3 pekan di wilayah Ptovinsi Banten mendapat perhatian besar dari Kapolda Banten, Irjen Pol. Dr. Rudy Heriyanto Adi Nugroho.

Kapolda Rudy bersama Wakapolda Banten, pada Kamis (30/09/2021), melakukan kunjungan ke beberapa sekolah yang ada di wilayah Pandeglang dan Serang.

“Kunjungan dilakukan untuk melihat secara langsung bagaimana protokol kesehatan diterapkan dalam pembelajaran tatap muka, sekaligus menyalurkan masker khusus untuk pelajar dan tas sekolah berisi buku dan peralatan tulis yang telah disiapkan oleh Polda Banten,” ungkap Kapolda Rudy, melalui rilis Bidang Humas Polda Banten yang dikirim ke redaksi Kabar6.com, siang tadi.

Kunjungan Kapolda Rudy beserta jajaran ke Kabupaten Pandeglang diawali di MTS Anwarul Hidayah dan Pondok Pesantren Salafi Al Hidayah yang terletak di Desa Kadumeneh, Kecamatan Banjar.

Kapolda Rudy yang ditemani Bupati Pandeglang Irna Narulita dan Forkopimda Pandeglang bertemu dengan pimpinan Madrasah, Kyai Cece Nazrudin dan 100 murid yang ketika itu masih belajar di ruangan kelas sederhana.

Kapolda Rudy menyapa guru dan murid di dalam kelas dan sesekali berinteraksi dengan beberapa murid.

“Senang sekali bisa berinteraksi dengan guru dan murid di madrasah ini, saya melihat masker sudah digunakan dan kapasitas murid dalam ruangan kelas juga dibatasi,” katanya.

Setelah berinteraksi, beberapa murid secara simbolik diberikan masker dan tas sekolah yang sudah berisi buku dan peralatan tulis lainnya.

“Hari ini Polda Banten menyalurkan 100 tas berisi masker, buku dan peralatan tulis kepada murid di madrasah ini sebagai bentuk dukungan dan kepedulian Polda Banten terhadap PTM. Kami berharap protokol kesehatan tetap dilaksanakan dengan disiplin sehingga PTM dapat berlangsung dengan sehat. Dengan demikian Banten cerdas Banten kuat dapat diwujudkan,” ujarnya.

Kyai Cece Nazrudin mengaku terharu serta menyampaikan uacapan terimakasih kepada Kapolda Banten yang telah mengunjungi PTM di sekolahnya.

“Baru pertama kali dalam sejarah sekolah ini Kapolda Banten datang berkunjung dan bahkan memberi bantuan, semoga Kapolda Banten dan rombongan senantiasa diberikan kemudahan dan kesehatan,” kata Kyai Cece Nazrudin.

Selanjutnya, Kapolda Rudy bersama rombongan datang ke Yayasan Pendidikan Islam Alfalah Nurul Hikmah Asyapriyah di Kecamatan Keroncong, Pandeglang.

Setibanya di lokasi, Kapolda Rudy dan rombongan melakukan pengecekan kembali di dalam kelas dan kemudian memberikan secara simbolik masker dan tas berisi buku tulis dan alat tulis lainnya.

“Polda Banten menyalurkan 100 tas berisi masker, buku tulis dan alat tulis kepada murid di yayasan ini, semoga dapat membantu mendukung pembelajaran tatap muka yang sudah 3 minggu ini berlangsung,” tandas Kapolda Rudy.

Ditempat yang terpisah pada hari yang sama, Wakapolda Banten Brigjen Pol. Ery Nursatari juga melakukan kunjungan ke SDN Majalaya dan SMPN 2 Tunjung Teja, Kabupaten Serang.

Di kedua sekolah itu, Wakapolda Banten dan rombongan juga melakukan pengecekan protokol kesehatan di dalam lingkungan pendidikan guna memastikan PTM dapat berjalan dengan baik sehingga baik guru terutama pelajar terlindungi dari Covid-19.

“Program Polda Banten Peduli PTM ini merupakan bentuk dukungan Polda Banten pada proses pembelajaran offline yang sudah berjalan 3 minggu ini di wilayah Banten. Harapannya, protokol kesehatan dapat dengan disiplin berjalan dan pelajar terhindar dari cluster Covid-19 baru,” tegas Wakapolda Ery.

Dalam kunjungan ke SMPN 2 Tunjung Teja, Wakapolda Ery memberikan apresisasi atas kelengkapan fasilitas protokol kesehatan dan penggunaan masker mandiri oleh pelajar dengan jarak antar bangku pelajar yang sudah menjaga jarak ideal.

“Alhamdulilah, fasilitas cuci tangan, penggunaan masker dan bangku dengan jarak ideal sudah sama-sama kita saksikan di sekolah ini, semoga dengan demikian, sekolah tatap muka dapat berjalan dengan baik dan sehat,” katanya.

**Baca juga: Kolaborasi Satgas Anti Mafia Tanah Polda Banten dengan KPK Kumpulkan Alat Bukti

Pada bagian akhir, Wakapolda Ery juga menyalurkan 339 masker dan tas berisi buku dan alat tulis kepada murid SDN Majalaya dan 145 masker beserta tas juga berisi buku dan alat tulis kepada pelajar di SMPN 2 Tunjung Teja.

“Semoga dengan bantuan ini, baik pelajar terutama pengelola sekolah dapat semakin semangat menyelenggarakan pembelajaran tatap muka dengan sehat,” tutupnya.(Tim K6)




Polresta Tangerang Kota Mengadakan Mobil Penyuluhan Laporan Kehilangan di Kecamatan Tigaraksa

Kabar6.com

Kabar6-Polresta Tangerang Kota mengadakan mobil keliling guna kepentingan masyarakat untuk melaporkan data kehilangan dengan mudah yang di lakukan di Kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, pada Kamis, (30/9/2021).

Iptu Ani Suprihatin Spkt mengatakan, Mobil penyuluhan sat binmas laporan kehilangan dengan perpustakaan keliling ini untuk mempermudah akses masyarakat yang tidak bisa hadir kepolresta Tangerang Kota.

“Mobil ini bisa keliling bila mana ada masyarakat kehilangan surat kendaraan bermotor atau mobil yang tidak bisa hadir kepolresta Tangerang,” ucap Ani saat di mintai keterangan di alun-alun Pemda Tangerang.

**Baca juga: Hujan Deras, Pohon Tumbang Timpa Sebuah Mobil di Ciputat

Dengan cara keliling ini menurut Ani, masyarakat dapat di permudah dalam peroses membuat laporan kehilangan surat-surat kendaraan, tidak usah susah payah lagi untuk datang kekantor polisi guna melaporkan surat kehilangan.

“Jadi anggota anggota binmas kerjanya penyuluhan keliling, Spkt juga memberikan laporan kehilangan surat SIM, surat tilang, Kehilangan KTP dengan cara keliling, dan di sping itu juga kita giat membagikan masker kepada masyarakat yang Lalai menggunakan masker di Kecamatan Tigaraksa,” pungkasnya.(Cr)




Pastikan Terapkan Prokes, Kapolda Banten Tinjau Pembelajaran Tatap Muka dan Berikan Bantuan Perlengkapan Sekolah

Kabar6.com

Kabar6 – Polda Banten banten berikan bantuan kepada anak sekolah dalam rangka peduli terhadap pembelajaran tatap muka di wilayah hukum Polda Banten.

Pemberian bantuan ini dilakukan di MTS Anwarul Hidayah dan Ponpes Salafi Al Hidayah MI di Desa Kadumeneh Kecamatan Banjar Kabupaten Pandeglang pada Kamis (30/09).

Kapolda Banten Irjen Pol Dr. Rudy Heriyanto, S.H., M.H., M.B.A didampingi PJU Polda Banten, Kapolres Pandeglang, Bupati Pandeglang Irna Narulita, Dandim 0601/Pdg, Kajari Pandeglang, Kadinkes Pandeglang, dan Kadisdik Pandeglang meninjau langsung pembelajaran tatap muka dan memberikan bantuan di MTS Anwarul Hidayah dan Ponpes Salafi Al Hidayah MI.

“Ya, pagi ini saya didampingi Bupati Pandeglang meninjau langsung kegiatan pembelajaran tatap muka yang dilakukan di Kecamatan Banjar,” ujar Rudy Heriyanto.

Kapolda Banten memastikan bahwa kegiatan pembelajaran tatap muka ini wajib menerapkan Protokol Kesehatan dalam mencegah cluster Covid-19 baru di sekolah yang sudah menerapkan pembelajaran tatap muka.

Dalam kunjungannya Rudy Heriyanto membagikan 100 paket perlengkapan sekolah berupa tas berisi alat tulis dan masker untuk mendukung anak sekolah dalam kegiatan pembelajaran tatap muka.

“Alhamdulillah, kita salurkan juga bantuan untuk anak sekolah sebanyak 100 paket perlengkapan sekolah,” jelasnya.

Untuk murid di MTS Anwarul Hidayah sebanyak 75 siswa dan di Ponpes Salafi Al Hidayah MI sebanyak 25 siswa, dalam kegiatan pembelajaran tatap muka ini tidak dipungut biaya.

**Baca juga: SMAN CMBBS Pandeglang Ajukan Konsep Pengembangan Agro Edu Wisata

Sementara itu, Kabid Humas Polda Banten Akbp Shinto Silitonga kegiatan ini merupakan kepedulian dari Kepolisian dalam mendukung kegiatan pembelajaran tatap muka di wilayah hukum Polda Banten.

“Kami bersama unsur forkopimda terus berkomitmen dalam memastikan pelaksanaan kegiatan pembelajaran tatap muka dengan lancar dan tertib di masa pandemi ini, dimana hal inilah yang sudah menjadi harapan banyak orang tua siswa yang selama ini kesulitan untuk mengatur pola pembelajaran secara daring,” tutup Shinto.(Tim K6)




6 Pasar se-Indonesia Terapkan Aplikasi PeduliLindungi, 2 Diantaranya di Tangsel

Kabar6.com

Kabar6-Wakil Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Pilar Saga Ichsan menanggapi peninjauan uji coba penerapan aplikasi PeduliLindungi yang dilakukan oleh Kementerian Perdagangan di 6 pasar se-Indonesia.

Pilar menerangkan, sudah ada 2 pasar di Kota Tangsel yang sudah terkoneksi dengan aplikasi PeduliLindungi, yaitu Pasar Delapan Alam Sutera dan Pasar Modern BSD.

“Alhamdulillah sekarang pasar yang sudah bisa terkoneksi dengan peduli lindungi, sudah ada 2 pasar pak disini dan di BSD,” ujarnya kepada wartawan di Pasar Delapan Alam Sutera, Serpong Utara, Kamis (30/9/2021).

Pilar mengakui, untuk Pasar Delapan Alam Sutera paling siap dalam menerapkan protokol kesehatan dan penggunaan Aplikasi PeduliLindungi.

Pilar memohon dukungan dari Kementerian Perdagangan dan jajaran agar ekonomi di Tangsel bisa pulih.

“Kami mohon dukugan terus dari pak menteri dan jajaran, mudah-mudahan ekonomi di Tangerang Selatan bisa pulih lagi pak,” tutupnya.

Diberitakan sebelumnya, Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi lakukan peninjauan pengecekan aplikasi PeduliLindungi sekaligus mengecek harga pasar di Pasar Delapan Alam Sutera, Pakulonan, Serpong Utara, Kota Tangerang Selatan, Kamis 30 September 2021.

Menteri Perdagangan, Muhammad Lutfi menerangkan, pihaknya melihat pelaksanaan penggunaan aplikasi PeduliLindungi di Pasar Delapan untuk keamanan dan kenyamanan berbelanja.

**Baca juga: Menteri Perdagangan Cek PeduliLindungi di Pasar Delapan Alam Sutera

Lutfi menjelaskan, Pasar Delapan merupakan salah satu dari 6 pasar pertana yang diuji coba kan untuk aplikasi PeduliLindungi.

“Nanti rencana nya ada 14 di seluruh Indonesia untuk dipasang aplikasi PeduliLindungi, ini Pasar Delapan, hari ini saya berterima kasih kepada pak (wakil) wali kota, saya juga berterima kasih oleh pak Joko (Ketua Asparindo, red) karena berjalan dengan baik dan bagus,” ujarnya saat Pressconference, Kamis (30/9/2021).(eka)




Menteri Perdagangan Cek PeduliLindungi di Pasar Delapan Alam Sutera

Kabar6.com

Kabar6-Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi lakukan peninjauan pengecekan aplikasi PeduliLindungi sekaligus mengecek harga pasar di Pasar Delapan Alam Sutera, Pakulonan, Serpong Utara, Kota Tangerang Selatan, Kamis 30 September 2021.

Menteri Perdagangan, Muhammad Lutfi menerangkan, pihaknya melihat pelaksanaan penggunaan aplikasi PeduliLindungi di Pasar Delapan untuk keamanan dan kenyamanan berbelanja.

Lutfi menjelaskan, Pasar Delapan merupakan salah satu dari 6 pasar pertana yang diuji coba kan untuk aplikasi PeduliLindungi.

“Nanti rencana nya ada 14 di seluruh Indonesia untuk dipasang aplikasi PeduliLindungi, ini Pasar Delapan, hari ini saya berterima kasih kepada pak (wakil) wali kota, saya juga berterima kasih oleh pak Joko (Ketua Asparindo, red) karena berjalan dengan baik dan bagus,” ujarnya saat Pressconference, Kamis (30/9/2021).

Lutfi menerangkan, ternyata pasar rakyat juga bisa diterapkan untuk menggunakan aplikasi PeduliLindungi, hal itu untuk kenyamanan masyarakat, terutama penjual dan pembeli.

**Baca juga: Gencar Kejar Herd Immunity, BIN Berikan Ribuan Dosis Vaksin

“Saya juga mengecek harga-harga disini, semua stabil, semua baik, meskipun pasar ini pasar premium, tetapi semua nya stabil, tetapi memang ada keluhan bahwa pengunjung itu menurun dan daya beli itu menurun, harga pada dasarnya aman,” tutupnya.

Dalam peninjauan ini hadir juga Wakil Wali Kota Tangsel Pilar Saga Ichsan, Ketua Asosiasi Pengelola Pasar Indonesia (Asparindo) Joko Setiyano, plt Direktur Jenderal Kesehatan Masyarakat (Dirjen Kesmas) Kemenkes Kartini Rustandi.(eka)




Perketat Prokes, Personel Polairud Polresta Tangerang Bagikan Masker Gratis Ke Wilayah Pesisir

Kabar6.com

Kabar6 – Satuan Polairud Polresta Tangerang Polda Banten membagikan masker, Kamis (30/9/2021) siang.

Upaya personel satpolairud Polresta Tangerang dalam memutus mata rantai penyebaran virus corona di wilayah pesisir Kabupaten Tangerang gencar dilakukan dengan pembagian masker gratis.

Kapolresta Tangerang Kombes Pol Wahyu Sri Bintoro melalui Bripka Ferdinanto Silae selaku Ps. Kasubnitpatwalair Subnitpatwalair Unit Patroli Satpolair Polresta Tangerang Polda Banten mengatakan penggunaan masker dinilai dapat mengurangi potensi penyebaran Covid-19 cukup signifikan pada masyarakat.

“Pembagian masker kepada masyarakat ini juga sebagai implementasi insruksi Presiden RI dalam peningkatan disiplin dan penegakan hukum protokol kesehatan dalam pencegahan serta pengendalian covid-19,” ujarnya.

Bripka Ferdinanto Silaen juga menambahkan perlu kerja keras dari seluruh stake holder terkait untuk selalu konsisten menyuarakan disiplin protokol kesehatan kepada masyarakat luas.

Dan pihaknya juga memberikan edukasi langsung kepada masyarakat agar tetap mematuhi protokol kesehatan.
“Kami dari kepolisian terus menggugah kesadaran masyarakat agar mematuhi protokol kesehatan. Salah satunya beri imbauan penggunaan masker saat beraktivitas khususnya diluar rumah,” tambahnya.

Pembagian masker tersebut merupakan implementasi dan dukungan Kepolisian terhadap program pemerintah dalam upaya menekan angka penularan virus covid-19.

**Baca juga: Warga Perumahan Kirana Surya Desak Jalan Rusak Segera Diperbaiki

Terutama terhadap masyarakat di wilayah pesisir yang jika tidak diperhatikan bisa berpotensi menjadi media penularan covid-19.

“Maka dari itu, jajaran Kepolisian saat ini sangat konsen melakukan edukasi protokol kesehatan ke wilayah pesisir. Kami yakin dan percaya dengan komitmen kita bersama didukung kesadaran masyarakat yang tinggi mematuhi protokol kesehatan akan dapat menekan penyebaran dan mewujudkan wilayah kita bebas covid-19,” tutup Ferdinanto.(vee)




Dana Bantuan untuk Korban Bencana di Lebak Diduga Ditilep Pejabat Dinsos

Kabar6.com

Kabar6-Dana bantuan untuk korban bencana di Kabupaten Lebak diduga ditilep pejabat di Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Lebak berinisial E.

Disebut-sebut, besaran duit yang diduga dipakai oleh dipakai E mencapai sebesar Rp341 juta.

Dana yang ditilep adalah bantuan pada periode bulan Februari-Maret 2021 untuk korban bencana di wilayah Cigemblong, Cikulur dan Cibeber.

“Kami dalami informasi (Salah satu kecamatan) dan lakukan investigasi ke lapangan. Ternyata benar, uang yang disalurkan tidak sesuai dengan nilai bantuan dari pemerintah daerah. Setelah ditanya, dia mengakui menilep uang bantuan. Walaupun sekarang untuk yang Curugbitung udah selesai,” kata Kepala Dinsos Lebak Eka Darmana Putra saat dihubungi wartawan, Kamis (30/9/2021).

**Baca juga: King Cobra 3 Meter Ditangkap Petugas Damkar Lebak di Belakang Sekolah

Eka mengatakan, E telah dipanggil dan berjanji bakal mengembalikan dana bantuan yang dipakainya. Namun karena janjinya tak kunjung juga ditepati, Eka melapor ke Inspektorat.

“Dia janji akan mengganti uang yang sebelum lebaran haji kemarin. Tapi sampai sekarang enggak ada kejelasan, karena itu setelah konsultasi ke Pak Sekda dan Bu Bupati, Saya laporkan ke Inspektorat,” terang Eka.(Nda)




King Cobra 3 Meter Ditangkap Petugas Damkar Lebak di Belakang Sekolah

Kabar6.com

Kabar6-Seekor ular jenis King Cobra ditangkap oleh petugas pemadam kebakaran (Damkar) di hutan belakang sebuah bangunan madrasah ibtidaiyah (MI), di Kampung Legeng, Desa Muncang Kopong, Kecamatan Cikulur, Kabupaten Lebak, Rabu (29/9/2021).

Kasi Damkar Dinas Satpol PP Lebak, Syahrohi mengatakan, mulanya petugas mendapat laporan bahwa warga melihat ular berbisa tersebut muncul. Tim segera diterjunkan untuk menindaklanjuti laporan tersebut.

“Ternyata benar ada seekor ular King Cobra dengan panjang sekitar 3 meter di belakang madrasah tersebut. Petugas dengan peralatan yang ada segera melakukan eksekusi terhadap ular tersebut,” kata Syahrohi saat dihubungi Kabar6.com.

Meski tak mudah bagi petugas, namun ular berbahaya tersebut akhirnya bisa ditaklukan petugas kemudian dimasukkan ke dalam sebuah karung dan dibawa ke Mako Damkar Rangkasbitung.

Di sekitar lokasi ular ditangkap, petugas juga mendapati puluhan butir telur ular.

“Ada sebanyak 40 butir telur yang ki temukan di lokasi tersebut, 4 butir sudah busuk,” ucap Syahrohi.

**Baca juga: Gelar Vaksinasi Massal di Cileles Lebak, Kadin Minta Warga Tak Percaya Hoaks

Syahrohi menyebut, selain di Cikulur. Petugas Damkar juga sebelumnya menangkap ular dengan jenis yang sama yakni di wilayah Maja dan Pasir Kaum Rangkasbitung.

“Kami mengimbau masyarakat untuk segera melapor jika melihat di lingkungannya ada ular atau hewan membahayakan lainnya agar bisa segera ditindaklanjuti,” pesan Syahrohi.(Nda)